Putu Parwata Promosikan Beras C-PAR Hasil Pertanian Masyarakat Badung

  • 19 Mei 2022
  • 23:40 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1470 Pengunjung
Ketua DPRD Badung Putu Parwata Menunjukkan Beras C-PAR merupakan hasil pertanian masyarakat Badung, Kamis, (19/05/2022), foto : Putu Angga/SD

Badung, suaradewata.com - Ketua DPRD Badung Putu Parwata menyebut Beras C-PAR Super adalah hasil pertanian masyarakat Badung. Beras C-PAR ini dihasilkan petani yang sudah dilakukan demplot di lahan sawahnya sendiri. Dia juga menegaskan beras C-PAR ini dihasilkan dari gabah yang dibeli langsung ke petani oleh PT. Padi Alam Semesta (PT PAS).

"Seluruh hasil petani yang sudah kami lakukan demplot kami beli gabahnya dan kami olah menjadi beras," kata Putu Parwata di ruang kerjanya, Kamis, (19/05/2022). 

Beras C-PAR ini kata Parwata, memiliki kualitas yang baik. Pasalnya, dari hasil ujicoba yang dilakukan, bahwa petani sudah merasakan pendapatannya naik 100 persen. Yang biasanya menghasilkan gabah 1 ton per hektar, kini bisa menghasilkan 11 ton hingga 13 ton per hektarnya. 

"Karena hasilnya meningkat atau produksinya meningkat maka berasnya kita olah. Sehingga olahan berasnya ini dia berkualitas, tapi harganya murah dan ini dijamin kualitasnya baik," ujarnya.

Parwata menerangkan, C-PAR ini dibawah Badan Pangan PT PAS, dan PT PAS ini adalah milik petani kabupaten Badung. Sehingga, petani Badung yang bergabung sebagai mitra PT PAS ini jumlahnya kurang lebih sekitar 37.000. Namun, jika dijumlahkan orang per Kartu Keluarga (KK)nya kurang lebih 260.000.

Selain itu, juga ada nilai tambah yang didapat oleh petani, yakni petani yang bermitra dengan PT PAS yang menghasilkan produksi naik 100 persen. Petani tersebut mendapatkan 5 jaminan sosial yang akan dirintis atau yang akan difasilitasi oleh PT PAS. 

"Jadi petani tidak usah ragu ragu lagi tentang kehidupannya. Satu akan mendapatkan jaminan kesehatan. Dua mendapatkan hari tua pensiun dan kematian. Kemudian mendapatkan dia jaminan atau asuransi kecelakaan kerja dan yang terakhir yang kelima beasiswa untuk anaknya. Dan ini semuanya ditanggung penuh oleh PT PAS, " terangnya. ang/red


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER