Polres Badung Terus Gencar Bagi - bagi Masker dan Sembako

  • 19 Februari 2021
  • 21:55 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1607 Pengunjung
Istimewa

Badung,suaradewata.com - Seperti kata orang kebanyakan bahwa hidup itu tidak pasti, namun ketidakpastian ini sesungguhnya dapat menggunakan hidup sabagai sarana untuk berbuat baik menuju yang pasti. Hal ini dijelaskan oleh Wakapolres Badung Kompol Ni Putu Utariani, SH di jalan Raya Singaraja - Denpasar tepatnya di Posko Mengwi, Badung saat membagikan sembako kepada masyarakat dan ratusan masker kesehatan.

"Sebelum hal yang pasti itu terjadi, kita bisa menggunakan hidup yang tidak pasti ini, menyambut yang pasti (Kematian) dengan berbuat baik. Seperti membagi bagikan sembako dan masker ditengah masyarakat membutuhkan dalam menjaga kesehatannya," tutur Kompol Putu Utari, Jumat, (19/02/2021).

Menurutnya tubuh, ucapan dan pikiran harus dimanfaatkan untuk diri sendiri keluarga dan masyarakat, sehingga perbuatan baik tersebut bisa mengantarkan kita pada kehidupan yang lebih baik dan unggul.

"Jangan suka membuat Hoax, gunakan kecakapan untuk kebaikan, karena dengan mengembangkan kebaikan, dan menyempurnakan kebaikan, itulah sejatinya wujud dari memahami hidup," pungkasnya.ang/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER