Bupati Artha Lepas Puluhan Jemaah Haji Jembrana

  • 30 Agustus 2016
  • 00:00 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 3806 Pengunjung
suaradewata

Jembrana, suaradewata.com – Bupati Jembrana I Putu Artha melepas 82 Calon Jamaah Haji Kabupaten Jembrana. Dari jumlah tersebut, sebanyak 69 Calon Jamaah Haji tergabung dalam Kloter 56. Sedangkan 13 orang bergabung dengan Kloter 57. Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan, Kapolres Jembrana AKBP Djoni Widodo serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah di Gedung Kesenian Ir Soekarno, Selasa (30/8/2016)

Bupati Artha mengatakan, ibadah haji adalah salah satu dari rukun Islam yang diwajibkan bagi umat Muslim yang memiliki kemampuan. Terutama kemampuan dana, baik itu ongkos naik haji, maupun untuk biaya hidup anggota keluarga yang ditinggal selama menunaikan ibadah haji.

Calon jemaah haji yahun ini patut bersyukur, lantaran memproleh peluang untuk melaksanakan salah satu amanah agama. Dimana, tidak semua orang memiliki kemampuan dan kesempatan.

“Saya berpesan agar calon jemaah haji tetap menjaga kesehatan agar mampu mengikuti rangkaian kegiatan ibadah di tanah suci dengan khusuk. Selain itu, kami juga berharap agar jemaah haji dapat menjaga nama baik daerah Jembrana pada khusunya dan Bali pada umumnya sehingga disiplin dan keramah tamahan calon haji dari Indonesia tetap terjaga dimata dunia,” katanya

Sementara, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Jembrana I Gusti Komang Sumberjana menjelaskan, jumlah jamaah Kabupaten Jembrana awalnya sebanyak 84 orang. Dari jumlah tersebut terjadi pengurangan dikarenakan adanya 2 jamaah yang mutasi keluar ke daerah lain.

“Calon jamaah haji pria 38 orang dan calon jamaah haji wanita 46 orang. Sedangkan, calon jamaah haji tertua berusia 80 tahun atas nama Ibu Siti Hanap Binti Umar dari Kelurahan Loloan Barat, dan yang termuda berusia 39 tahun atas nama Amirullah Bin Misran dari Loloan Timur. Kami berterima kasih, sejak 2014 hingga saat ini Pemkab Jembrana selalu membantu biaya transportasi penghantaran dan penjemputan jemaah haji menuju embarkasi Surabaya,” jelasnya. dep/hai

 


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER