Bangli Potensial Pengembangan Sumber Energi Terbarukan

  • 18 April 2016
  • 00:00 WITA
  • Bangli
  • Dibaca: 3551 Pengunjung
suaradewata.com

Bangli, suaradewata.comDitengah gencar-gencarnya pemerintah Pusat menggalakkan program clean energy, Kabupaten Bangli, mulai dilirik untuk dijadikan daerah pengembangan sumber energi terbarukan. Pasalnya, potensi Bangli memang sangat tinggi dengan sumber energy tersebut. Hal tersebut, disampaikan Bupati Bangli, I Made Gianyar, Minggu (17/04/2016). Selain telah memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) dan akan menjadi pilot projek rencana pengembangan Pembangkit Listrik Biomassa (PLBM), belakangan Bangli juga digadang-gadang sangat potensial untuk pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Hal itu mengingat, letak geografis Bangli yang berada didaerah berbukit banyak memiliki air terjun. “Air terjun di Bangli sangat banyak. Itu bisa bisa dikembangkan menjadi PLTA.,” tegasnya.

Sebab, disampaikan, program clean energy tersebut merupakan salah satu cara untuk mengurangi pemanfaatan energy fosil yang selama ini tidak bisa diperbaharui lagi. “Kami sangat mendukung program clean energy tersebut. Program ini untuk Indonesia, bukan untuk Bangli saja. Kalau mau mengembangkan clean energy, bisa dilakukan di Bangli,” ujar Gianyar.

Untuk pengembangan PLTA, lanjut Made Gianyar, selain bisa dengan memanfaatkan air terjun juga bisa memanfaatkan rencana pembangunan bendungan terbesar di Bali yang rencananya akan di bangun di wilayah desa Bunutin, Kintamani yang lokasinya berada di lintas tiga kabupaten, Badung, Gianyar dan Bangli. “Untuk rencana pembangunan bendungan itu, sekarang masih dalam tahap study kelayakan. Kalau itu jadi, daerah lain bisa memanfaatkan airnya untuk irigasi, kita di Bangli bisa mengelola dengan mengembangkan pembangunan PLTA,” tegasnya.

Lebih lanjut, keuntungan yang didapat Bangli dengan pengembangan potensi energy terbarukan tersebut selain nantinya bisa menambah pundi-pundi PAD dari penjualan listrik, juga bisa dikembangkan lagi menjadi obyek wisata energy. “Untuk saat ini, kita fokus  ke proses penghibahan PLTS Bangklet dulu. Paling tidak, dalam tahun ini penghibahan sudah bisa dilakukan,” sebutnya.

Tidak hanya itu, Bupati dua periode ini juga berencana membangun embung di balik bukit. Sesuai rencana atapnya akan menggunakan panel PLTS sehingga bisa menghasilkan energi listrik. Saat hujan, air yang jatuh melalui panel PLTS tertampung dalam embung sehingga bisa dimanfaatkan petani saat musim kemarau. Dengan terobosan tersebut, kehidupan ekonomi masyarakat diharapkan bisa terangkat. “Yang jelas, Bangli sangat potensial untuk mengembangkan energy terbarukan,” pungkasnya. ard


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER