Modus Baru, BBM Polisi Dihack Untuk Minta Pulsa

  • 07 April 2016
  • 00:00 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 3939 Pengunjung
suaradewata.com

Jembrana, suaradewata.com – Penipuan dengan modus minta dikirimi pulsa dengan modus baru kembali terjadi. Parahnya, kontak BBM Kasat Lantas Polres Jembrana AKP I Gede Sumadra Kerthiawan dihacker dimanfaatkan untuk menipu meminta pulsa senilai Rp 100 ribu. 

Dari sejumlah teman kontak BBM Kasatlantas Polres Jembrana I Gede Sumadra Kerthiawan mengatakan, mereka mendapat kiriman PING. Bagi teman–temannya yang merespon hal tersebut langsung dimintai bantuan untuk mengirimkan pulsa Rp 100 ribu ke nomor 081241962427.  Namun lantaran semua teman-temanya curiga dengan nomor tersebut, karena bukan nomor HP Kasatlantas yang sering digunakan untuk berkomunikasi. “Saya curiga kok nomornya berbeda. saat ditanya malah tidak dijawab. Setelah diklarifikasi ke Kasat ternyata itu bukan dia meminta pulsa. Melainkan kontak BBM-nya  di hack,” katanya.

Dengan adanya hal tersebut, Kasat Lantas Polres Jembrana AKP I Gede Sumadra Kerthiawan, Kamis (7/4) langsung menginformasikan ke koleganya agar mengabaikan apabila dari kontak BBM-nya meminta pulsa. “BBM saya di hack, banyak tadi yang menelpon terkait dengan permintaan saya. Itu bukan saya. Kami mohon tolong hapus kontak BBM saya itu,” katanya.

Sementara disisi lain, Kasat Reskrim Polres Jembrana AKP I Gusti Sudarma Putra, saat dikonfirmasi mengaku belum menerima laporan terkait dengan penipuan yang mencatut nama Kasat lantas. Namun, dia mengaku sudah mendengar informasi tersebut. dep


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER