Baliho Jana-Amerta Hiasi Kota Tabanan

  • 25 Juni 2015
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 3380 Pengunjung

Tabanan, suaradewata.com -Meski belum mendapatkan rekomendasi secara resmi sebagai calon bupati dan wakil bupati Tabanan I Wayan Sarjana yang berpasangan dengan I Bagus Astawa Merta sudah mejeng dalam bentuk baliho. Baliho paket yang diusung Koalisi Rakyat Tabanan (KRT) itu tersebar di beberapa sudut kota Tabanan.

Dari pantauan koran ini baliho bergambar Jana-Merta itu terpampang di lampu merah pertigaan DPRD Tabanan di Sanggulan, Kediri dan di pertigaan  Jalan Pulau Nias tepatnya di seberang Kantor Koramil Kota Tabanan. Baliho berukuran 3 X 4 meter berisi tulisan “ Ikuti Jalan Sehat dalam rangka Deklarasi JANA- AMERTA,” dilengkapi dengan foto I Wayan Sarjana yang mengenakan kemeja safari  hitam memakai destar motif batik , dan I B Komang Astawa Merta mengenakan kemeja safari putih memakai destar bercorak warna biru. Dibagian bawah baliho yang berlatar belakang  sawah teras sering tersebut terdapat tulisan dengan huruf  capital yang berbunyi menuju Tabanan Baru. Disamping tulisan menuju Tabanan Baru juga tedapat lambang dari KRT ( Koalisi Rakyat Tabanan ).

Ketua KRT Tabanan I GM Purnayasa mengatakan, pemasangan baliho tersebut dalam rangka pendeklarasian paket Jana-Amerta ( Wayan Sarjana – IB Astawa Merta ) pada 5 Juli mendatang. Kegiatan utama deklarasi  paket Jana-Amerta akan dirangkaikan dengan jalan sehat yang mengambil start dari lapangan BTN Sanggulan, menuju jalan Pahlawan depan kantor Bupati Tabanan kemudian belok kanan di lampu merah Rumah Sakit Tabanan. Selanjutnya peserta menuju arah utara dan berbelok kea rah timur finish di lapangan Alit Saputra, Dangin Carik. Ditegaskanya, sekitar 10  peserta akan mengikuti jalan sehat yang dirangkai dengan pelaksanaan deklarasi paket Jana-Amerta.

Ketika disinggung apakah paket Jana-Amerta sudah pasti mendapatkan rekomendasi, mantan Sekda Tabanan di era mantan Bupati N Adi Wiryatama ini menegaskan, pihaknya sudah mengutus wakil KRT, I Made Pasek Mika Wijaya yang juga ketua DPC Gerindra Tabanan menjemput rekomendasi ke Jakarta. “Sudah saya tugaskan ketua DPC Gerindra Tabanan Bapak Made Pasek Mika Wijaya menjemput rekomendasi ke Jakarta, “ pungkas ketua DPC Partai Demokrat Tabanan ini. ina


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER