Kapolres Tabanan Apresiasi Diskusi Politik Pilpres

  • 17 Juli 2014
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2664 Pengunjung

Tabanan, suaradewata.com– Kapolres Tabanan AKBP Dekananto memberikan apresiasi positif terhadap diskusi politik dengan thema “Pilpres Aman Harga Mati” dengan sub thema mengawal hasil pilpres menuju pendewasaan berdemokrasi yang santun dan mermartabat yang digelar dalam rangka launching media online suaradewata.com di warung BE – Jawa Jumat, (18/7).

Diskusi tersebut kata dia sangat tepat dalam upaya menyejukan suasana menjelang pengumuman KPU terkait hasil pilpres pada 22 Juli mendatang. “Polres Tabanan menyambut baik thema diskusi tersebut, sebagai bentuk partisipasi aktif media dalam rangka ikut mendorong terwujudnya stabilitas keamanan pada agenda pasca pilpres,” ucapnya. Dia berharap dari diskusi tersebut menjadi inspirasi keratif baik pihak keamanan, elit politik, penyelenggara pemilu dan masyarakat dalam menyikapi sebuah hajatan politik yang bertujuan untuk kemajuan pembangunan bangsa dan Negara. “rakyat harusnya berpesta dalam bingkai demokrasi tetapi kini  justru demokrasi seakan menjadi sesuatu menakutkan,” ucapnya. Hal itu bukan tidak beralasan, pasalnya banyak isu-isu yang berkembang di tengah masyarakat yang justru meresahkan atas nama kepentingan kekuasaan semata. “Harapan kita jelas Tabanan, bali dan Indenesia tetap damai siapapun presidennya,” tegas Kapolres sambil menghimbau semua pihak bisa menahan diri menunggu pengumuman resmi dari lembaga resmi yakni KPU. Dia juga berpesan jika nantinya ada hal-hal yang tidak sesuai dengan harapan, pihaknya mengajak untuk menyalurkan aspirasi melalui saluran dan mekanisme yang sudah ditetapkan. “Jika ada yang tidak berkenan hendaknya disalurkan melalui mekanisme yang ada, jangan sampai melakukan provokasi-provokasi, karena jika melakukan tindakan anarkis akan berhadapan dengan pihak keamanan,” tegas Kapolres Dekananto.  gin


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER