Sisa Dana Bencana Cuma 10 Juta

  • 18 November 2015
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 3183 Pengunjung

Tabanan, suaradewata.com– Memasuki musim hujan tentunya bencana terus menghantui. Namun demikian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabanan hingga Bulan Oktober 2015 hanya menyisakan Rp 10 juta  untuk bantuan untuk bantuan sosial bagi kelompok masyarakat yang mengalami bencana alam. Sedangkan untuk yang bantuan individu masih sisa Rp 153.500.000. Hal itu diungkapkan Kasi Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Tabanan Dewa Anta, Rabu, (18/11).

Dijelaskan anggaran bencana yang bersumber dari APBD mencapai 1,5 miliar. Anggaran itu kemudian dipecah menjadi dua pos anggaran. Untuk bantuan ke kelompok masyarakat berupa fasilitas umum seperti pura dan tempat umum lain dianggarkan 1 milyar, dan bantuan kepada keluarga atau individu sebanyak 500 juta. Untuk bantuan kelompok masyarakat inilah yang kini menyisakan 10 juta. Karena pihaknya telah menggelontorkan sebesar Rp 990 juta. “Sedangkan untuk bantuan pribadi dan individu dari yang kita anggarkan 500 juta dan sudah teralokasi 346.500.000 dan sisa Rp 153.500.000," ujarnya. Terkait sisa dana untuk kelompok hanya 10 Juta pihaknya kemudian mencoba mensiasatinya denga mengajukan proposal ke Gubernur Bali. "Langkah antisipasi kita dengan pengajuan proposal ke Gubernur Bali dan semoga tidak ada bencana lagi," harapnya.

Terkait dan yang sudah teralisasi pihaknya menjelaskan untuk bantuan kepada kelompok masyarakat tergantung tingkat kerusakan, untuk kategori ringan Rp 500 ribu hingga 15 juta, kerusakan sedang Rp 15 juta lebih Rp 100 ribu hingga Rp 50 juta, kerusakan berat Rp 50 juta lebih Rp 100 ribu hingga Rp 100 juta. "Guna menentukan kategori kerusakan kita lakukan kajian dilapangan semuanya sudah ada ketentuan yang mengatur,” ucapnya. Sedangkan untuk bantuan pribadi atau individu juga ada kategori ringan, sedang dan berat. Untuk katagori ringan Rp 500 ribu hingga Rp 10 juta, kerusakan sedang Rp 10 juta lebih Rp100 ribu hingga Rp 15 juta dan kerusakan berat Rp 15 juta lebih Rp 100 ribu hingga Rp 25 juta. ina


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER