Pemkab Bangli Sukses Raih Penghargaan Kategori A Dalam Penyelenggara Pelayanan Publik Tahun 2023

  • 17 Januari 2024
  • 20:45 WITA
  • Bangli
  • Dibaca: 1930 Pengunjung
Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta menerima piagam penghargaan kategori A dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang diserahkan oleh Kepala Ombudsman RI Pov. Bali, Ni Nyoman Sri Widhiyanti, Rabu (17/1). ard/sd

Bangli, suaradewata.com - Pemeritah Kabupaten Bangli dibawah kepemimpinan Bupati Sang Nyoman Sedana Arta bersama Wabup Wayan Diar kembali sukses menorehkan prestasi. Kali ini, Pemkab Bangli dan 5 (lima) Perangkat Daerah (PD) di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bangli berhasil meraih Penghargaan Kategori A dengan nilai akhir 96.13 Tahun 2023 dari Ombudsman Republik Indonesia. Penghargaan ini menunjuk surat Ombudsman Nomor : T/003/PC.02-16/I/2024 tanggal 2 Januari 2024 Perihal Penyampaian Hasil Penilaian Penyelenggaraan pelayanan Publik pada Tahun  2023. 

Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Ombudsman RI Provinsi Bali kepada Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta di Ruang Rapat Gedung BMB kantor Bupati Bangli pada Rabu, (17/1/2024). Turut hadir dalam acara tersebut Pimpinan Perangkat Daerah terkait di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bangli, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kab. Bangli, Camat se-Kabupaten Bangli, Kepala Puskesmas se-Kabupaten Bangli serta undangan lainnya.

Kepala Ombudsman RI Prov. Bali Ni Nyoman Sri Widhiyanti menyebutkan terjadi perubahan interfal penilaian dari yang sebelumnya 3 (tiga) kategori yaitu zona merah, kuning, hijau tapi mulai tahun 2022 sudah dibedakan menjadi 5 (lima) kategori berdasarkan beberapa variabel penilaian. "Kabupaten Bangli mengalami peningkatan nilai ditahun 2023  dari  93.55 ditahun 2022 menjadi 96.13 ditahun 2023 berada diurutan ke 4 se_Provinsi Bali, dan peringkat 15 secara Nasional dari 262 Pemerintah Kabupaten di Indonesia," ungkapnya. Lanjut dia, ini menandakan terjadi peningkatan pelayanan publik di Kabupaten Bangli . ”Kami memberikan apresiasi kepada Pemkab Bangli atas upaya dan komitmennya dalam memberikan pemenuhan pelayanan publik, semoga kedepannya bisa dipertahankan dan kalau bisa di tingkatkan lagi, jadi kalau pelayanan publiknya bagus maka masyarakat akan merasakan  kehadiran Pemerintah ditengah-tengah mereka”, ucapnya.

Sementara Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi 5 Perangkat Daerah yang dinilai dari Ombudsman, perihal pelayanan publik dan mendapatkan nilai yang sangat memuaskan dengan kategori hijau serta kwalitas tertinggi. Sedana Arta juga menyampaikan ini semua adalah hasil dari kerjasama tim, bahu membahu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

"Kita tidak membutuhkan superman tapi kita harus membentuk supertim agar Bangli bisa melompat lebih tinggi. Sekali lagi kepada semua Perangkat Daerah yang dinilai saya ucapkan terima kasih atas kerja kerasnya, jangan terlena mari tingkatkan lagi, dan ayo Bersama-sama kita gelorakan semangat jengah membangun Bangli yang lebih baik mengingat kita mempunyai potensi-potensi tersebut untuk bisa melompat lebih tinggi”, pungkas Sedana Arta. ard/ari


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER