Coklit Pemilih, Kelian Dinas Banjar Selat Pakai APD

  • 16 Juli 2020
  • 11:15 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1723 Pengunjung
istimewa

Badung, suaradewata.com - Tahapan untuk mencoklit dan validasi data pemilih Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Badung hari ini dimulai. Seperti dalam tahapan pencoklitan di Banjar Selat Desa Selat Kecamatan Abiansemal, Kelian Dinas Banjar Selat siap melakukan pencoklitan dan validasi data pemilih di Banjar Selat, Kamis, (16/07/2020). 

Dalam tahapan pencoklitan dan validasi data pemilih dalam rangka pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Badung pada 9 Desember mendatang, Kelian Banjar Dinas Selat Desa Selat Kecamatan Abiansemal, I Wayan Arta Adnyana melakukan pencoklitan dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) dari ancaman Covid-19.

Arta Adnyana mengatakan penggunaan APD yang dipakai dirinya bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 pada saat melakukan pelayanan sebagai garda terdepan di masyarakat. Terlebih lagi, saat ini di Kabupaten Badung akan melaksanakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Badung pada 9 Desember mendatang. Sehingga dirinya yang merupakan bagian dari Petugas Pemutahiran Data Pemilih (PPDP) di Desa Selat siap melakukan pencoklitan dan validasi data pemilih. 

"Kami selaku PPDP Desa Selat siap mencoklit dan memvalidasi data demi melancarkan pemilihan Bupati mendatang," kata Arta Adnyana, Kamis, (16/07/2020).

Dalam melakukan tahapan pencoklitan dan validasi data pemilih, pihaknya tidak lupa selalu menggunakan APD dan juga selalu mengingatkan masyarakat agar tetap mengikuti anjuran Pemerintah yakni taat pada protokol kesehatan Covid-19. Seperti menjaga jarak yang aman minimal 1,5 meter, selalu menggunakan masker, selalu membawa hand sanitizer dan yang terpenting adalah selaku mencuci tangan.

"Jadi, mulai tanggal 15 Juli 2020, kami siap mencoklit serentak dengan menggunakan portokol kesehatan seperti APD untuk masuk ke rumah rumah biar kami aman dan masyarakat pada umumnya demi melancarkan Pilbup mendatang pada 9 Desember tahun 2020," terangnya.ang/utm


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER