Sampah Berkeliaran, Muspika Bersama Warga Bersihkan Sampah di Pantai Soka

  • 03 Januari 2019
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2034 Pengunjung
suaradewata

Tabanan, suaradewata.com - Untuk memberikan lingkungan bersih dan nyaman untuk dikunjungi, Komando Distrik Militer (Kodim) 1619/Tabanan melakukan pembersihan sampah bersama warga di Pantai Soka Kecamatan Selemadeg, Rabu, (02/01/2019).

Komandan Kodim (Dandim) 1619/Tabanan Letkol Inf. Hasan Abdullah M.Si(Han)., M.P.M. mengatakan pembersihan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan pantai agar terjaganya kebersihan obyek wisata dari sampah organik maupun non organik. Pembersihan tersebut dilakukan bersama Muspika Kecamatan Selemadeg, anggota Kodim 1619/Tabanan beserta jajaran, anggota Polsek Selemadeg, Kepala Desa beserta Staf Desa Selemadeg, anggota Puskesmas Selemadeg, siswa SMA N 1 Selemadeg, siswa SMP N 1 Selemadeg dan warga Banjar Soka sekitar kurang lebih 200 orang. Pantai Soka dipilih karena merupakan rest area obyek wisata ujung barat dari kabupaten tabanan. Karena setiap tahun pada musim hujan selalu mendapat sampah kiriman.

"Kegiatan ini dalam rangka membersihkan sampah pantai yang dibawa gelombang laut dan sampah pengunjung pasca malam tahun baru, agar kebersihan obyek wisata Pantai Soka tetap terjaga," ucap Letkol Inf. Hasan Abdullah, Rabu, (02/01/2019).

Ia menambahkan, hal ini merupakan bagian dari tugas Kodim dalam pemberdayaan wilayah pertahanan yang dilakukan melalui kegiatan-kegiatan yang sifatnya mendukung tugas instansi terkait. "Lingkungan yang kotor akan berpengaruh terhadap kesehatan, karena sampah di laut yang berasal dari daratan juga merusak biota laut," imbuhnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, terlebih lagi, viralnya informasi tentang kotornya Pantai Soka sebagai salah satu destinasi wisata. Karena dapat berpengaruh terhadap persepsi wisatawan terhadap Pulau Bali dan berdampak terhadap ekonomi masyarakat dalam jangka panjang dan lingkup nasional.

"Ini semua termasuk aspek aspek wilayah yang berpengaruh terhadap pertahanan negara, yang merupakan tanggung jawab satuan TNI kewilayahan untuk berperan di dalamnya," jelasnya.ang/sar


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER