Makepun Jembrana Cup 2018 Ijogading Timur Unggul tipis

  • 12 November 2018
  • 00:00 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 2129 Pengunjung
suaradewata

Jembrana, Suaradewata.com- Mekepung Jembrana Cup yang merupakan agenda rutin sekaa Mekepung dalam setiap tahunnya, Minggu(11/11) atraksi khas masyarakat Kabupaten Jembrana diselenggarakan di sirkuit desa Delod Berawah Kecamatan Mendoyo.

Ratusan pasang kerbau yang terdiri dari Group Ijogading Barat dan Group Ijogading Timur dihadapan ribuan penonton yang berjejal disepanjang sirkuit berpasir itu, ternyata Group Ijogading Timur unggul tipis dari ketangguhan pasangan-pasangan kerbau dari group Ijogading Barat, dengan selisih angka : 30 untuk ijogading timur serta 26 untuk ijogading barat. Untuk perolehan score dalam perlombaan mekepung jembrana cup tahun 2018 yakni ijogading timur unggul dengan skore 30 berbanding 26 dengan perolehan ijogading barat, sekaligus berhak atas piala bergilir dari Pemerintah Kabupaten Jembrana, yang diserahkan langsung oleh Bupati Jembrana I Putu Artha.

Ketua panitia pelaksana Mekepung Jembrana Cup, I Made Mara mengaku, lomba Mekepung yang dilaksanakan ini diikuti ratusan peserta. “Untuk lomba Mekepung Jembrana Cup tahun 2018 ini diikuti sebanyak  274 pasang kerbau yakni, 119 pasang kerbau dari kelompok Ijogading Timur dan 156 pasang kerbau dari kelompok Ijogading Barat,” katanya

Mara juga menyebutkan, lomba Mekepung Jembrana Cup tahun 2018 merupakan agenda terakhir dalam memperebutkan kejuaraan ini, merupakan agenda akhir bagi sekaa Mekepung. ”Jembrana Cup ini meruapakan penutup lomba Mekepung di tahun 2018.  Untuk tahun 2019 kita harapkan ditutup dengan Gubernur Cup, “harapnya. 

Sementara, Bupati I Putu Artha mengatakan, Mekepung Jembrana Cup tahun 2018 merupakan agenda yang terakhir untuk para sekaa Mekepung di tahun 2018. “Ini Mekepung yang terakhir tahun 2018. Kedepan (2019) kita juga doakan sekaa Mekepung di Kabupaten Jembrana bisa menggelar lomba Mekepung”Gubernur Cup”, “ujarnya. dep/sar


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER