DPRD Bali Ingatkan Pembangunan Hotel di Jakarta Harus Berkualitas

  • 07 April 2017
  • 00:00 WITA
  • Denpasar
  • Dibaca: 3386 Pengunjung
suaradewata.com

Denpasar, suaradewata.com - Kantor Badan Penghubung Pemprov Bali di Jakarta, akan disulap menjadi hotel. DPRD Provinsi Bali pun menyarankan, agar optimalisasi Kantor Badan Penghubung ini benar-benar berkualitas dan bukannya asal jadi.

Saran ini disampaikan saat Komisi II DPRD Provinsi Bali berkunjung ke Kantor Badan Penghubung Pemprov Bali di Jakarta, Jumat (7/4). Dalam kunjungan tersebut, rombongan wakil rakyat dari Renon itu diterima langsung oleh I Gusti Ngurah Wibawa, Kepala Badan Penghubung Pemprov Bali di Jakarta, beserta jajaran.

Pada kesempatan tersebut, dewan menyarankan agar untuk tender yang mengerjakan tahap pembangunan untuk menjadi hotel, harus kontraktor yang bener-benar bisa mengkasifikasikan sesuai standar dan harus didesain menjadi setara hotel bintang 3 atau 4. "Minimal yang akan mengerjakan bangunan tersebut hrus berpengalaman minimal 5-10 tahun di bidang konstruksi," kata anggota Komisi II DPRD Provinsi Bali AA Adhi Ardhana, yang dikonfirmasi usai kunjungan tersebut.

Mengenai perencanaan pembangunan hotel, lanjut Adhi Ardhana, tetap dari Kantor Badan Penghubung Pemprov Bali di Jakarta dan akan dibantu oleh Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Bali. Adapun dananya, menggunakan APBD untuk pengelolaannya.

Dalam pertemuan tersebut, lanjut politisi asal Kota Denpasar ini, diketahui bahwa untuk pembangunan hotel tersebut, Pemprov DKI Jakarta hanya mengizinkan maksimal 8 lantai. "Lantai satu akan digunakan untuk Kantor Badan Penghubung itu sendiri. Sisanya dimanfaatkan layaknya hotel," tandas Adhi Ardhana.

Di samping itu, Komisi II DPRD Provinsi Bali meminta agar pembangunan hotel ini tak asal-asalan. Prosesnya harus sesuai ketentuan, dan kualitas pekerjaannya pun harus dijamin. "Sebelum akan ditenderkan, harus benar-benar didokumentasikan agar hasilnya maksimal sesuai dengan yang direncanakan," ujar Adhi Ardhana, yang juga anggota Fraksi PDIP DPRD Provinsi Bali.

Sementara I Gusti Ngurah Wibawa, Kepala Badan Penghubung Pemprov Bali di Jakarta, dalam kesempatan tersebut memohon bantuan Komisi II DPRD Provinsi Bali agar benar-benar serius dalam menanggapi rencana pembangunan hotel ini. "Mohon juga bantuan agar Badan Penghubung mendapatkan bantuan personil/pegawai karena di Kantor Badan Penghubung sangat kekurangan tenaga," pintanya. san/ari


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER