Inilah 50 Pejabat Eselon III Tabanan Yang Lolos Seleksi Assissment

  • 03 November 2016
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 4694 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanan, suaradewata.com– Jumlah pejabat Eselon III yang ada di pemkab Tabanan sebanyak 155 orang. Lantaran keterbatasan anggaran pemkab hanya mampu mengirim 50 diantaranya guna mengikuti Assessment Center di Kantor Regional X BKN Denpasar pada 7 sampai 11 November 2016 mendatang. Guna menentukan siapa yang lolos maka dari 155 pejabat eselon III itu diseleksi  melalui Computer Assisted Test (CAT) beberapa hari lalu.

Hasilnya inilah nama-nama 50 pejabat eselon III yang lolos dan akan mengikuti Assessment (1). I Gusti Agung Nyoman Oka Kamasan, ST. M.Si, (2). Ni Luh Putu Mahadi Santi Dewi, SSTP, M.Si, (3). I Made Wiratha, S.IP, M.Si, (4). Drs. I Putu Dian Setiawan, (5). I Nyoman Arianta, SH, (6). I Nyoman Hari Sujana, SE.M.Si, (7). Dra. I Gst Ayu Nyoman Supartiwi, M.Si, (8). I Made Murdika, SSTP, (9). I Gusti Nyoman Indrayana, ST. M.Dev, Plg, (10). I Putu Adi Artana, SE. M.Si, (11). I Gusti Made Darma Ariantha, SSTP. M.Si, (12). I Putu Yudasuara, S.Sos, (13). Ir. I Gusti Nyoman Triana, M.Si, (14). I Dewa Gede Suwangsa, SH, (15). I Nengah Wisnu Wardana, S.IP, (16). I Wayan Wiratma, S.IP, M.Si, (17). Drs. I Made Seraya, (18). Ni Luh Made Suryani, (19). Dra. Ni Made Puspadi, (20). I Made Sadia, (21). Ir. I Made Wisnawa, MT, (22). I Made Yudiana,ST, (23). Ir. I Made Gama Sumerta, (24). Dra. Ni Wayan Mariati, (25). I Putu Adi Supraja, S.STP. (26). Gusti Putu Wiadnyana, SP, (27). I Made Kristiadi Putra, SSTP. MPA, (28). dr Ni Luh Gede Sukardiasih, M.For, (29). I Wayan Udayana Sosiawan, SH.M.Pd, (30). Drh. I Made Arya Putra, (31). Ir. I Gede Alit Yasa, MT, (32). I Made Supardiyadnya, S.KM. M.Kes, (33). Drs. I Gusti Nyoman Dharma Sanjaya, MM, (34). I Nyoman Parwata, ST, (35). I Putu Gede Wirawan, S.Sos, M.Si, (36). Ir. I Kade Artina, (37). I Wayan Jekalaya, SH. (38). I Gusti Ayu Wiryati Ardiany, S.Sos, (39). I Wayan Triana Suryanata, S.KM. M.Kes, (40). I Gusti Ngurah Heru Mahaputra, SE. M.Si, (41). Ir. I Gusti Putu Ekayana, M.Si, (42). I Gde Wayan Suaba, S.Sos, (43). Ni Nyoman Yudani, SH.MH, (44). Ir. I Gst Ayu Sri Wahyuni, (45). I Gusti Nyoman Sukarsa, (46). I Gede Sukanada, AP.SH, M.Si, (47). I Made Sondera, (48). Ir. Kadek Faridatini Suweca, (49). Dra. Ni Luh Putu Putriati, (50). Ni Dewa Ayu Putu Sri Widyanti, SP. M.Si.

Kepala BKD Pemkab Tabanan, I Made Yasa, saat dikonfirmasi Kamis, (03/11/2016) mengatakan seleksi melalui CAT itu bukan segala-galanya, karena CAT ini hanya untuk menentukan siapa yang lebih dulu mengikuti assessment. ‘Jangan salah, sebenarnya kita mau assessment semua, namun karena keterbatasan anggaran hanya ada 50 kuota, dan untuk menentukan siapa yang duluan ya kita lakukan seleksi secara transparan sehingga semuanya menjadi transparan,” ucapnya. Sementara sisa dari 50 yang belum bisa mengikuti assessment tahun ini pihaknya akan menganggarkan dalam induk 2017 mendatang.

Pihaknya juga menegaskan assessment ini lebih pada pemetaan potensi masing-masing pejabat eselon III, sehingga yang bersangkutan bisa bekerja pada tempat dan bidangnya masing-masing. “Kami sipatnya hanya memetakan potensi masing-masing, untuk kemudian memberimasukan kepada pimpinan selanjutnya soal penempatan keputusan akhirnya ada di pimpinan dan Assessment bukan satu-satunya ukuran menempatkan sesorang, semuanya kembali ke pimpinan itu hak pimpinan, kami sipatnya hanya membantu memetakan,” bebernya.

Begitu juga disinggung soal mutasi pejabat di lingkungan pemkab Tabanan, Made Yasa menegaskan semua tergantung pimpinan. Kalau mengacu dari kelembagaan, maka mutasi itu paling cepat bisa dilakukan pada 19 Desember mendatang. Namun kata dia semua itu tergantung pimpinan.  “Kalau mengacu kelembagaan ya memang pasnya paling cepat mutasi bisa dilakukan pada 19 desember mendatang, namun semua kembali kepada kebijakan pimpinan, selaku prajurit kami selalu siap,” jelasnya.

Dipihak lain, Bupati Tabanan, Ni Putu Eka Wiryastuti menegaskan sejauh ini pihaknya belum merancang adanya mutasi di lingkungan Pemkab Tabanan. “Sabar, sabar, kita liat dan tunggu saja nanti,” ucapnya singkat. Pihaknya berharap semua pihak tetap bekerja sesuai tufoksinya dan tidak terganggu oleh adanya isu mutasi. “Mutasi itu hal yang biasa, kan tidak ada jabatan yang langgeng, dari pada mikirin mutasi sebaiknya para pejabat bekerja dengan baik sesuai tufoksi masing-masing, semua pasti ada karmanya,” beber Bupati Eka. gin


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER