Disperindag Kabupaten Gianyar Gelar Pasar Murah di Ketewel

  • 03 November 2023
  • 12:25 WITA
  • Gianyar
  • Dibaca: 1251 Pengunjung
Pj. Bupati Gianyar, I Dewa Tagel Wirasa meninjau langsung pelaksanaan pasar murah yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gianyar di Wantilan Pura Payogan Agung Ketewel. Diskominfo Gianyar/SD

Gianyar, suaradewata.com - Pj. Bupati Gianyar, I Dewa Tagel Wirasa meninjau langsung pelaksanaan pasar murah yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gianyar di Wantilan Pura Payogan Agung Ketewel, Jumat (3/11) pagi. Antusiasme masyarakat terlihat dari kerumunan masyarakat yang mengantre untuk membeli sembako. 

Pj. Bupati Gianyar, I Dewa Tagel Wirasa menyampaikan, kegiatan pasar murah ini memang harus terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Selain itu kegiatan ini juga akan mengendalikan inflasi, karena harga sembako di pasaran memang lagi naik. 

“Ini menjadi salah satu tugas Pemkab. Gianyar untuk menjaga daya beli masyarakat agar tetap stabil, kedepannya program pasar murah terus dilaksanakan, sebagai wujud dari Pemkab. Gianyar peduli terhadap masyarakat,” imbuh Pj. Bupati Gianyar Dewa Tagel.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Ni Luh Gede Eka Suary menambahkan, kegiatan pasar murah menyasar desa-desa, tidak hanya terpaku pada satu titik saja, melainkan bergilir tiap desa di setiap kecamatan. 

“Kita usahakan pasar murah akan menyasar masyarakat yang memang membutuhkan, dengan demikian kita sudah setidaknya membantu mengurangi beban mereka untuk memenuhi kebutuhan hariannya,” terangnya.

Sebagai penyedia bahan pokok, Disperindag Gianyar bekerjasama dengan Perum BULOG Kanwil Bali.  Dalam pasar murah kali ini, beras medium SPHP 5 kg yang harga pasaran sekarang mencapai 56 ribuan rupiah dijual dengan harga Rp.52.000, minyak goreng mamamia 1 liter dijual dengan harga Rp.15.000, gula pasir 1 kg dijual dengan harga Rp.15.000, detergen 1 liter dijual dengan harga Rp.13.000, telur ayam ras 1 krat dijual dengan harga Rp.47.000 dan bibit unggul padi hibrida dijual dengan harga Rp.67.500. rls/gus/ari


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER