Truk Oleng Tabrak Pohon, Pengemudi Luka Ringan

  • 31 Oktober 2023
  • 11:15 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 1492 Pengunjung
Kecelakaan lalu lintas di Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, Selasa (31/10/2023) sekitar pukul 04.00 Wita.

Jembrana, suaradewata.com - Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi di Jalur tengkorak, tepatnya dijalan Raya Jurusan Denpasar - Gilimanuk KM 72-73 Banjar Pesinggahan Desa. Medewi, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, Selasa (31/10/2023) sekitar pukul 04.00 Wita.

Kecelakaan melibatkan truk Isuzu Elf No.Pol P 8562 EB yang dikemudikan Dani Fandi Andika (28), warga Dusun.Kerajan,Desa.Kertosari,Kecamatan, Asembagus, Situbondo.

Menurut keterangan Kanit Lantas Polsek Pekutatan, Iptu Putu Budi Astawa Pinatih, kecelakaan terjadi saat truk yang dikemudikan Dani Fandi Andika melaju dari arah barat dengan kecepatan sedang. Sesampainya di TKP, kendaraan oleng ke kiri karena mengantuk dan menabrak pohon perindang.

Akibat kecelakaan tersebut, Dani Fandi Andika mengalami luka ringan dan dibawa ke Puskesmas Pekutatan untuk mendapatkan perawatan.

“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun pengemudi truk mengalami luka ringan,” kata Iptu Astawa

Akibat kecelakaan tersebut, truk mengalami kerusakan pada bagian depan dan tiang penyangga kanopi LOLIPOP Mart. Kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp5 juta.

Petugas kepolisian telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. Kasus kecelakaan ini masih dalam penyelidikan.

Pihaknya mengimbau kepada para pengendara untuk selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara. Jangan mengemudi dalam keadaan mengantuk atau lelah.dep/adn


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER