Leher Tersangkut Kabel Listrik, Siswa SMP Terpental dari Motor

  • 07 Februari 2017
  • 00:00 WITA
  • Klungkung
  • Dibaca: 4825 Pengunjung
suaradewata.com

Klungkung, suaradewata.com– Seorang siswi SMP, Putu Wulandari,14 harus mendapatkan perawatan RSUD Klungkung. Pasalnya saat hendak sekolah dibonceng ayahnya Gede Arnika, leher siswi SMP itu tersangkut kabel listrik yang melintang di Jalan Raya Gunaksa tepatanya sebelah barat pertigaan Gunaksa, Selasa, (07/02/2017).

Informasi yang dihimpun kejadian itu sekitar pukul 08.30 wita. Saat itu korban diboceng oleh ayaknya Gede Arnika untuk berangkat sekolah. Sampai di TKP, tanpa disadari ada kabel listrik melintang di tengah jalan. Melihat hal itu Arnika berusaha menghindar dengan cara menunduk. Upaya reflek Arnika itu berhasil dia terhindar dari kabel yang melintang. Namun apes bagi anaknya yang berada diboncengan. Karena tidak melihat ada kabel listrik itu Putu Wulandari tidak sempat menghindar sehingga lehernya tersangkut kabel dan diapun jatuh terpental dari motor.

Akibatnya korban mengalami luka lecet dibeberapa bagian tubuhnya dan langsung dievakuasi ke RSUD Klungkung untuk mendapatkan perawatan. 

Manajer PLN Rayon Klungkung, I Wayan Eka Susana ketika dikonfirmasi menjelaskan sudah  langsung menurunkan  tim investigasi untuk mencari tahu penyebab dari melintangnya kabel tersebut. 

 " Logikanya tidak mungkin kabel itu tiba-tiba melintang, kecuali jika ada tertimpa pohon, dan sebagainya. Ini masih kita cari tau, penyebab pastinya" Jelas Eka Susana.

 Terkait dengan keluarga korban yang menuntut ganti rugi ke PLN terkait musibah tersebut, secara kedinasan hal tersebut tidak dapat dilakukan. Karena pihak PLN hanya memberikan ganti rugi, jika ada pihak yang dirugikaan, karena faktor kelalaian pegawai PLN saat bertugas di lapangan.

 " Secara kedinasan, kita tidak bisa penuhi ganti rugi karena hal tersebut tidak karena kelalaian petugas kami yang bekerja di lapangan, dan itu murni musibah. Tapi secara pribadi, saya tetap akan memberikan santunan untuk meringankan warga yang terjatuh karena kabel listrik tersebut,’’ pungkasnya. jul/gin


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER