PNS Diwarning Netral Dalam Pilkada Jembrana ?

  • 07 September 2015
  • 00:00 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 1902 Pengunjung

Jembrana, suaradewata.com- Menjelang pelaksanaan Pemilukada serentak di Bali termasuk di Jembrana pada tanggal 9 Desember 2015 nanti, situasi politik di Jembrana masih terjaga dengan baik. Meskipun demikian, Calon Bupati Incumbent I Putu Artha yang kini masih menjabat Bupati Jembrana selalu berharap agar para PNS dan pejabat lainnya selalu bersikap netral. 

Bupati Artha mengatakan, pihaknya mengingatkan dan menegaskan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Pemkab Jembrana untuk menjaga netralitas. Bahkan menegaskan agar PNS ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah masing-masing, agar situasinya tetap kondusif. “ Saya ingatkan seluruh PNS Pemkab Jembrana agar menjaga netralitas dalam Pemilukada 9 Desember 2015 ini,“ katanya 

Lebih lanjut, Bupati Artha mengatakan, dalam hal ini sebenarnya PNS memiliki kewajiban untuk mensukseskan Pemilukada dengan memberikan informasi yang baik dan benar kepada masyarakat, bukan sebaliknya memprovokasi masyarakat yang memicu ketegangan, perpecahan dan gangguan keamanan. Pihaknya juga mengingatkan aturan disiplin pegawai yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. Artha meminta semua PNS dan Pegawai untuk memahami dan menaati PP Nomor 53 Tahun 2010. “Jangan ada PNS dan Pegawai yang karena perbuatannya yang tidak disiplin menjatuhkan martabat PNS dan citra Pemkab Jembran,” kata Bupati Artha saat menjadi Pembina Upacara dalam Apel Rutin yang digelar Senin (7/9) di Lapangan Taman Pecangakan Jembrana. dem


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER