Kabasarnas Pastikan Kesiapan Personil dan Alut Jelang KTT G20 Mendatang 

  • 04 Oktober 2022
  • 22:50 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1422 Pengunjung
Kabasarnas Pastikan Kesiapan Basarnas Jelang G20. foto : Basarnas Bali

Badung, suaradewata.com - Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan, Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi memastikan kesiapan Basarnas jelang G20 kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan pada pelaksanaan rapat koordinasi penyelenggaraan KTT G20 Tahun 2022 di The Apurva Kempinski Bali, Selasa, (04/10/2022). Dalam paparannya Henri Alfiandi menjelaskan bahwa Basarnas akan mengerahkan sekitar 171 personil dengan dilengkapi alut SAR darat, laut dan udara.  

"Untuk Basarnas akan berada dibawah kendali KOGABPAD PAM VVIP dan berada pada satgas evakuasi," terang Marsekal Madya TNI Henri dihadapan peserta rapat. Dirinya menambahkan dalam proses evakuasi Basarnas juga mengerahkan 2 unit Helikopter Dauphin AS365 serta 2 unit Kapal Negara (KN) SAR Wisnu (60 m) dan KN SAR Arjuna 229 (40 m) sedangkan 1 unit Rescue Boat 220 Mataram standby di Pelabuhan Lembar. Pengerahan alut ini dimaksudkan agar memudahkan evakuasi saat terjadi situasi darurat dari para delegasi yang sedang mengikuti KTT G20.  

"Jadi untuk evakuasi udara menuju Rumah Sakit Umum Sanglah dari Helipad GWK hanya sekitar 5 menit," pungkasnya. Nantinya sebaran personil Basarnas yang terlibat akan mengikuti rencana kontijensi dari satgas evakuasi dan terbagi di beberapa venue KTT G20.rls/ang/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER