Diserempet Truk, Pemotor Tewas di Bypass Soekarno

  • 16 Maret 2020
  • 20:45 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 3885 Pengunjung
suaradewata

Tabanan, suaradewata.com - Seorang pemotor tewas dalam kecelakaan maut di Jembatan Yeh Panahan Jalan Bypass Ir. Soekarno, memasuki Banjar Sanggulan, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan, Senin (16/3/2020) sekitar pukul 12.30 Wita. 

Peristiwa itu bermula ketika sebuah truk Tronton nopol L 9131 UG yang dikemudikan oleh Trisianto, 40, asal 

Desa Sumberejo, Malang, Jawa Timur, melaju dari arah timur jurusan Denpasar menuju barat jurusan Gilimanuk. 

Setibanya di TKP truk hendak mendahului kendaraan roda empat yang ada di depannya melalui jalur kiri. Namun truk malah menyerempet sebuah sepeda motor Honda Scoopy bernomor polisi DK 5816 GP yang dikendarai oleh I Gusti Ayu Adi Susanti, 58, alamat Jalan Kedondong, Desa Delod Peken, Tabanan. Hal itu membuat korban terjatuh dan terseret ke kiri, kemudian kaki korban digilas ban truk bagian belakang sebelah kiri dan meninggal dunia di lokasi kejadian. 

Kasat Lantas Polres Tabanan, Iptu Ni Putu Wila Indrayani mengatakan bahwa truk sempat kabur pasca terlibat kecelakaan dengan korban. Namun dikejar oleh warga dan berhasil dihentikan oleh warga di Dusun Penyalin.

"Saat ini sopir beserta truk sudah kita amankan dan sopir truk sedang kita mintai keterangan di Mapolres Tabanan," tegasnya.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami patah pada lutut kanan dan luka robek pada kepala serta meninggal dunia di TKP. "Penyebab kecelakaan disimpulkan adalah karena truk kurang berhati-hati saat mendahului dari sebelah kiri di tengah jembatan sehingga terjadi kecelakaan," pungkasnya.ayu/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER