Diduga Tabrak Lari, Sudarta Tergeletak Dijalan Hingga Tewas

  • 04 Juni 2017
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 3228 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanansuaradewata.com - Seorang pengendara yakni I Nyoman Sudarta, 55 (Korban) asal Banjar Dinas Dangin Bingin Desa Sembung, Kecamatan Mengwi Badung ditemukan tergeletak di jalan raya jurusan Sembung Mengwi - Cau Belayu tepatnya sebelah barat warung milik Ibu Nanda Banjar Dinas Cau Belayu Desa Cau Belayu, Kecamatan Marga sekitar pukul 17.30 wita, Sabtu, (03/06/2017). Akibatnya korban meninggal dunia di Rumah Sakit Kapal.

Informasi yang berhasil dihimpun, Pada hari Sabtu, (03/06/2017), sekitar pukul 17.30 wita , salah satu warga yakni I Made Swetadana, 46 asal Banjar Anyar Desa Sembung, Kecamatan Mengwi Badung pada saat lewat di TKP melihat korban sudah dalam keadaan terlentang di TKP. Dan sepeda motor korban Supra X warna biru nopol DK 4925 FV bersandar di tepi got jalan dalam keadaan rusak. Seperti pelek depan bengkok, trombel dan rem cakram lepas. Kemudian Swetadana menolong korban dan dibawa ke rumah sakit kapal. Pada saat itu, Swetadana melihat dari telinga kiri, hidung dan mulut korban mengeluarkan darah yang pada akhirnya korban meninggal dunia di Rumah Sakit Kapal. Dari keterangan Swetadana tidak mengetahui dengan siapa korban tabrakan. Pasalnya pada saat Swetadana tiba di TKP, korban sudah tergeletak dijalan (diduga Tabrak lari).

Kapolsek Marga AKP I Made Gede Widia Adnyana saat dikonfirmasi membenarkan kejadin tersebut. Kata Dia, kini kasus tersebut ditangani Polres Tabanan. "Ya benar, pada saat itu saksi melihat korban sudah terlentang di jalan, kemudian di bawa ke RS Kapal, dan untuk penyebabnya tidak ada yang tahu karena jalan sepi," ucap AKP Widia, Minggu, (04/06/2017).ang/aga


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER