Polsek Banjarangkan Dipimpin Polwan

  • 16 Juni 2016
  • 00:00 WITA
  • Klungkung
  • Dibaca: 5131 Pengunjung
suaradewata

Klungkung, suaradewata.com – Serah terima jabatan Kapolsek Banjarangkan berlangsung di ruang Nusa Penida Harapan Polres Klungkung Kamis (6/6). Pejabat lama AKP Made Sudanta digantikan AKP Ni Luh Wirati. Proses sertijab dipimpin langsung Kapolres Klungkung AKBP FX Arendra Wahyudi SIK.

Kapolsek Banjarangkan yang lama AKP Made Sudanta akan menjalani tugasnya sebagai Kasi Langgar, Subdit Bin Gakkum Dit Lantas Polda Bali. Sedangkan pejabat yang baru AKP Ni Luh Wirati sebelumnya menjabat sebagai Panit I Subdit Waster Dit Pam Obvit Polda Bali.

Kapolres Klungkung dalam amanatnya pada saat serah terima jabatan Kapolsek Banjarangkan mengatakan, serah terima jabatan di lingkungan Kepolisian merupakan upaya dinamisasi dan pengembangan karir serta penyegaran di lingkungan organisasi Kepolisian.

Rotasi tugas ini diharapkan bisa meregenerasi kepemimpinan yang dapat membawa ide-ide baru dan mampu menciptakan langkah-langkah dan terobosan kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin berat dari waktu ke waktu.

Jabatan merupakan suatu amanat serta kepercayaan dari pimpinan, oleh karena itu segera tingkatkan kinerja dan kemampuan diri dengan tetap mengacu kepada program revitalisasi Polri. Sebagaimana telah diimplementasikan di semua sentra pelayanan Kepolisian dan bekerja dengan propesional.

“Sehingga kehadiran Polri benar-benar dapat dirasakan mamfaatnya oleh masyarakat,” ujarnya.

Kapolres pada kesempatan tersebut mengajak seluruh personilnya yang hadir dalam serah terima tersebut untuk selalu menciptakan situasi Kamtibmas wilayah Klungkung tetap dalam keadaan kondusif dan meminta seluruh porsonil selalu siap dalam situasi dan kondisi apapun menjelang Idul Fitri 1437 H.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Juga meminta kepada para Bhayangkari Polres Klungkung bisa mendorong kinerja suaminya guna lebih optimal dan selalu mengingatkan suaminya untuk tidak melakukan penyimpangan dalam melaksanakan tugas.

Serah terima jabatan Kapolsek Banjarangkan ditandai dengan pelepasan dan pemasangan tanda pangkat dan penyematan tanda jabatan kepada pejabat yang lama dan yang baru dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan serta pengucapan sumpah jabatan kepada pejabat yang baru.

Usai serah terima jabatan dilanjutkan dengan acara pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru Kapolsek Banjarangkan. Hadir dalam upacara serah terima dan pisah sambut tersebut para kabag, Kasat, Kapolsek, Ketua Bhayangkari Cabang Klungkung Nyonya Diah Arendra Wahyudi dan pengurus Bhayangkari Cabang Klungkung. jul

 


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER