Dua Bocah Terekam Rusak CCTV KONI

  • 02 Mei 2016
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 3507 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanan,suaradewata.com- Pengurus Sekretariat KONI Tabanan dibuat kesal pada Senin (02/05/2016). Pasalnya, satu unit CCTV (Close Circuit Television) yang terpasang persis di depan kantor sekretariat dirusak dengan cara dilempari batu.

Para pelakunya diperkirakan dua orang bocah iseng. Itu diketahui dari rekaman terakhir sebelum CCTV atau kamera tersembunyi tersebut dirusak.

"Kemungkinan kejadiannya Minggu sore (01/05/2016). Mungkin sekitar pukul 19.00 Wita. Pas lagi sepi-sepinya. Cuma mereka tidak sadar perbuatannya itu terekam," tutur Ketua KONI Tabanan, Dewa Gde Ary Wirawan, saat dikonfirmasi, Senin (02/05/2016).

Dia menyebutkan, sebelum pengerusakan terjadi situasi di sekitar kantor sekretariat ramai karena kebetulan sedang berlangsung lomba shooting olahraga Petanque. Menurutnya, saat itu CCTV yang dirusak masih berfungsi.

"Selain itu, saya dengan beberapa pengurus juga ada di sana dari pukul 14.00 Wita karena kami mau berangkat main Futsal," tuturnya.

Atas kejadian itu, kini pihaknya menunggu itikad baik kedua pelaku untuk meminta maaf dengan cara langsung datang ke kantor Sekretariat KONI Tabanan yang persis berada di depan Stadion Debes.

"Kami tunggu itikad baik pelakunya. Termasuk orang tuanya juga datang. Paling tidak kami bina entah jadi atlet. Entah jadi atlet softball atau woodball. Atau, bersih-bersih stadion dan GOR daripada masalah ini dilaporkan ke Polisi," ujar pria yang kebetulan Ketua Asosiasi Woodball Indonesia Kabupaten Tabanan ini. hai


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER