Polda Bali Diduga Mutasi 62 Perwira, Polsek Kuta Terbanyak

  • 07 Januari 2016
  • 00:00 WITA
  • Denpasar
  • Dibaca: 3115 Pengunjung

Denpasar,suaradewata.com - Diawal tahun 2016 Polda Bali melakukan mutasi besar-besaran terhadap para perwira pertama dan menengah. Ada sekitar 62 perwira yang digeser guna peningkatan kualitas kerja di jajarannya.

Mutasi terhadap 62 perwira ini berdasarkan Surat Telegram Rahasia (STR) Kapolda Bali, Irjen Pol Sugeng Sugeng Priyanto dengan nomor; STR/02/I/2016 tertanggal 5 Januari 2016.

Sumber di kepolisian Polda Bali menyebutkan dua perwira menengah dengan pangkat Kombes yang dimutasi, yaitu Kombes Pol I Ketut Sadra yang sebelumnya menjabat sebagai Penyidik Madya 4 Dit Reskrimum Polda Bali dimutasi sebagai Pamen Dit Reskrimum dalam rangka pensiun dan Kombes Pol I Gusti Ketut Gede Yudha Penyidik Madya 4 Dit Resnarkoba Polda Bali dimutasi sebagai Analis Kebijakan Muda Subdit I Dit Resnarkoba dalam rangka pensiun.

Sumber juga menyebut, bahwa terbanyak yang masuk daftar mutasi adalah dari golongan perwira di Jajaran Polsek Kuta. Diduga sejak kasus pemerasan terhadap turis asing setahun lalu yang kini masih menjalani sidang kode etik. 

"Mereka yang dimutasi ini, paling lambat empat hari setelah TR ini keluar harus dilakukan serah terima jabatan," terang sumber yang tidak mau namanya dikorankan ini. 

Dikonfirmasi kepada Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Hery Wiyanto melalui sambungan seluler dan pesan singkat tidak diangkat dan tidak memberikan jawaban.ids


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER