Apel Bulanan Perdana Pj. Bupati Tabanan Dipadati Peserta

  • 17 September 2015
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2839 Pengunjung

Tabanan, suaradewata.com- Apel bulanan perdana yang dipimpin Penjabat Bupati Tabanan Wayan Sugiada, Kamis ( 17/9) dipadati peserta apel. Peserta sampai berjubel memenuhi halaman depan Kantor Bupati Tabanan. Hal ini mendapat apresiasi dari Pj. Bupati Tabanan karena disiplin PNS di lingkungan Pemkab Tabanan sudah mulai meningkat. Apel kali ini diikuti oleh seluruh pimpinan SKPD serta PNS di lingkungan Pemkab Tabanan.

Wayan Sugiada memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai karena telah “Tingkat kehadiran hari ini luar biasa, Saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Tabanan yang telah hadir pada pagi hari ini. Semoga hari-hari ke depan semakin baik,” katanya. Tidak hanya itu Sugiada juga memuji para petugas upacara karena upacara sudah berjalan sangat baik. 

Wayan Sugiada dalam sambutannya mengatakan apel ini hendaknya dimanfaatkan untuk memperbaharui semangat  dan tanggung jawab dalam memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Apel bulanan ini hendaknya dimanfaatkan untuk memperbaharui semangat, dedikasi, dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya. Menurut Sugiada hal tersebut akan terwujud dengan adanya komitmen dari dalam diri masing-masing. “Harapan tersebut akan terwujud jika di dalam diri kita terdapat motivasi kerja, komitmen untuk selalu melakukan yang terbaik bagi kepentingan rakyat yang disertai dengan peningkatan disiplin dan profesionalisme,” jelasnya. 

Dalam apel tersebut Sugiada juga mengingatkan seluruh jajaran aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Tabanan untuk tetap menjaga netralitas sebagai abdi negara. “Saya sebagai Penjabat Bupati Tabanan memiliki tugas untuk menyukseskan pesta demokrasi sehingga berjalan dengan lancar, aman dan damai. Untuk itu saya perintahkan kepada seluruh jajaran aparatur sipil negara di lingkungan pemkab Tabanan untuk tetap menjaga netralitas sebagai abdi negara dan abdi masyarakat sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujarnya. 

Dirinya menambahkan seluruh SKPD untuk senantiasa memperhatikan amanat undang-undang No.3 Tahun 2014 tentang administrasi pemerintah sehingga dalam mengambil kebijakan sesuai dengan kewenangan yang dimiliki untuk kepentingan masyarakat yang didasari oleh Asas-Asas Umum Pemerintahan yang Baik (AUPB). “Asas-asas tersebut yakni; kepastian hukum, kemanfaatan, ketidakberpihakan, kecermatan, tidak menyalahgunakan wewenang, keterbukaan, kepentingan umum, dan pelayanan umum yang baik,” ujarnya. 

Mengakhiri sambutannya Sugiada mengharapkan seluruh jajaran SKPD untuk meningkatkan capaian kinerja dengan tetap memperhatikan proses pelaksanaan program sesuai dengan prosedur dan tetap sasaran. “Kita telah berada pada bulan akhir pembangunan triwulan ke-3 (ketiga), untuk itu saya harapkan kepada seluruh SKPD agar senantiasa meningkatkan kontrol dan pengawasan internalnya, sehingga dari keseluruhan pelaksanaan tugas dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan,” harapnya.

Meskipun baru memasuki sebulan masa jabatan, pihaknya tetap berkomitmen untuk terus meningkatkan disiplin PNS serta berupaya memotivasi semangat kerja mereka, karena menurut Sugiada, kesuksesan diawali dari kedisiplinan. “ Meskipun baru sebulan menjabat, saya merasa sudah semakin dekat dengan lingkungan Pemkab Tabanan. Orang Tabanan terkenal santun dan sebagai putra Tabanan saya berkomitmen untuk ikut memajukan daerah lumbung pangannya Bali ini,” tandasnya.ina


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER