Satu Jam Razia, Tujuh Pelanggar Terjaring

  • 09 September 2015
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2728 Pengunjung

Tabanan, suaradewata.com -  Dalam upaya menciptakan tertib berlalu lintas, jajaran Polsek Kediri menggelar razia di jalan Kediri-Tanah Lot di depan Mapolsek Kediri, Rabu (9/9) pagi. Hasilnya sebanyak 7 pengendara terjaring yang semuanya pengendara sepeda motor, bahkan satu dari tujuh pelanggar itu sepeda motornya terpaksa ditahan lantaran tidak dilengkapi identitas sema sekali.

Kapolsek Kediri Kompol I Putu Suprama seizin Kapolres Tabanan Tabanan mengatakan razia itu merupakan razia rutin dalam mmenciptakan kondisi berlalu lintas yang tertib. “Razia kali ini bagian dari operasi cipta kondisi dalam tertib berlalu lintas,” tegas Suprama.

Dalam razia yang berlangsung sekitar satu jam itu, pihaknya menurunkan 35 orang petugas yang  memeriksa setiap kendaran yang melintas. Dari catatan polsek pihaknya dalam razia itu memeriksa 60  pengendara motor, 15 pengendara mobil dan lima mobil box. Hasilnya sebanyak tujuh pengendara motor melanggra aturan lalu lintas. Tiga orang tanpa SIM, tiga orang tanpa STNK dan satu orang tanpa SIM maupun STNK. “Kami menahan satu sepeda motor karena pengendaranya tidak membawa SIM dan STNK,” ujar mantan kasat Sabhara itu. ina


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER