Terkait Penghapusan Gedung SDN 3 Pecatu, Komisi IV Dorong Disdikpora Turun ke Lapangan

  • 25 Januari 2022
  • 09:20 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1526 Pengunjung
Komisi IV DPRD Kabupaten Menerima Audensi Pihak SDN 3 Pecatu Terkait Masalah Penghapusan Gedung. foto : Humas DPRD Kabupaten Badung

Badung, suaradewata.com - Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Badung, Made Sumerta meminta Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) untuk turun mengecek situasi SDN 3 Pecatu. Hal itu terungkap dalam audiensi pihak SDN 3 dengan OPD terkait bersama Komisi IV DPRD Badung terkait masalah penghapusan gedung SDN 3 Pecatu dan penerimaan anak didik baru di ruang Gosana II Sekretariat DPRD Badung, Senin, (24/01/2022). 

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Badung, Made Sumerta dalam kesempatan tersebut mengatakan, sebagai wakil rakyat, mendorong Disdikpora Badung untuk turun mengecek SDN 3 Pecatu. Karena, per tahun 2017 sudah dihapus aset pembangunannya, tetapi proses belajar mengajar tetap dilakukan. 

"Baru dia terungkap, bahwa perlu ada secara administrasi harus kita melakukan pembatalan dan pemanfaatan gedung. Karena tadi kita sepakat untuk terselenggaranya proses belajar mengajar," kata Made Sumerta kepada awak media.

Ia pun berharap, mudah-mudahan dengan kondisi gedung yang baru proses administrasi, agar dinas pendidikan turun melihat. Kenapa sebelumnya hapus aset sebelum rencana tukar guling.

"Sekarang saya dorong untuk turun ngecek. Sehingga bukan administrasi saja yang bener tapi juga kondisinya harus diperhatikan di gedung tersebut," ujarnya.

Dewan yang hadir yakni, Made Sumerta, I Nyoman Gede Wiradana, I Made Suwardana, Ni Luh Putu Gede Rara Hita Sukma Dewi dan Ni Luh Putu Sekarini.ang/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER