Pengembangan Atraksi Tubing di Tukad Yeh Sungi Digarap Serius

  • 09 Oktober 2021
  • 18:10 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2263 Pengunjung
wisata tubing di Tukad Yeh Sungi, Desa Batannyuh, Kecamatan Marga, Tabanan

Tabanan, suaradewata.com - Pengembangan atraksi wisata tubing di Tukad Yeh Sungi, Desa Batannyuh, Kecamatan Marga, Tabanan digarap dengan serius. Terlebih wisata ini akan dibuka bulan Desember 2021 mendatang. 

Setelah dilakukan penataan areal, kini para pemandu wisata sedang menjalani training di lokasi selama dua bulan. Hal ini dilakukan agar para pemandu benar-benar dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baik terutama dalam mendampingi para wisatawan yang nantinya berkunjung ke objek wisata tersebut. "Sekarang sedang memantapkan pemandu yang langsung training di lokasi selama 2 bulan. Karena kita tidak mau main-main masalah pemandu yang nanti berhadapan langsung dengan wisatawan," ujar Ketua Komisi I DPRD Tabanan I Putu Eka Putra Nurcahyadi selaku penggagas objek wisata tersebut. 

Politisi PDIP itu pun mengaku sangat mendukung gerakan yang dibuat warga agar Desa Batannyuh jadi desa wisata tersebut. Apalagi sejatinya misi awal pihaknya adalah menciptakan Tukad Yeh Sungi yang bebas dari sampah plastik. "Tentunya kita berharap wisata ini dapat mendukung perekonomian masyarakat Desa Batannyuh terlebih lagi dalam situasi sulit sekarang," tegasnya. 

Selain melakukan pelatihan terhadap pemandu, berbagai persiapan pun telah dilakukan termasuk uji coba tubing. "Untuk pemandu sudah disiapkan, dan yang terlibat pemuda kita di desa," sebutnya. 

Sementara itu, Perbekel Desa Batannyuh I Nyoman Witama menyampaikan bahwa awal mula munculnya ide awal atraksi wisata ini adalah dari misi desa dalam pelestarian lingkungan pembersihan sampah plastik di kawasan Tukad Yeh Sungi. Dimana sekitar setahun yang lalu dilakukan pembersihan sampah di sungai itu yang melibatkan seluruh pihak. 

Terlebih di Desa Batannyuh juga terdapat Pancoran Dasa Mala. Nantinya wisata di Desa Batannyuh juga dijadikan wisata spiritual untuk menuju desa wisata. "Dan kebetulan ide ini disambut baik oleh berbagai pihak," ujarnya. 

Wisata tubing itu sendiri dibuat sepanjang 500 meter di Tukad Yeh Sungi. Dan telah dilakukan penataan untuk menunjang keberadaan objek wisata tersebut. Kawasan wisata itu sendiri dan dikelola Pokdarwis Bumi Manik Sari dengan 30 orang anggota. Objek wisata itu pun ditargetkan akan dibuka bulan Desember 2021 mendatang.ayu/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER