Perketat PPKM Level 4, Tutup Warung dengan Humanis 

  • 20 Agustus 2021
  • 11:30 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 1409 Pengunjung
istimewa

Badung, suaradewata.com - Operasi aman nusa agung II lanjutan penanganan Covid-19 digelar di wilayah Kecamatan Abiansemal, Kamis malam, (19/08/2021). Operasi tersebut menyasar warung-warung / tempat usaha yang masih buka melewati jam 9 malam.  

Kapolsek Abiansemal Kompol Ruli Agus Susanto mengatakan, pengawasan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Kecamatan Abiansemal terus digencarkan guna mencegah penyebaran Covid-19. Pihaknya bersama TNI AD dan Satpol PP terus melakukan pengawasan di wilayah Kecamatan Abiansemal yang menyasar warung / tempat usaha yang masih buka di atas pukul 21.00 wita.  

"Operasi aman nusa agung II lanjutan ini mencegah penyebaran Covid-19 sehingga dilakukan pengawasan PPKM di wilayah hukum kami di Kecamatan Abiansemal," kata Kompol Ruli, Kamis malam, (19/08/2021).  

Selain itu, pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat agar patuh terhadap aturan SE Gubernur no.14 tahun 2021 dalam penerapan PPKM level 4 covid 19, yang sekaligus melakukan pengawasan terhadap protokol kesehatan (Prokes). Pengawasan dan pendisiplinan ini berlangsung di wilayah Desa Blahkiuh, Desa Abiansemal, Desa Abiansemal Dauh Yeh Cani latusari dan senggol mambal untuk menghimbau agar mentaati Inmendagri nomor: 30 tahun 2021 tentang PPKM level 4 covid 19, dengan menerapkan pola hidup sehat dan bebas covid 19 dengan 6M. 6M tersebut adalah memakai masker dengan benar, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menjaga jarak aman, mengurangi bepergian, meningkatkan Imun dan mentaati aturan. 

"Prokes juga kami tegaskan kepada masyarakat agar jangan lengah karena Covid-19 kini dengan varian delta sudah menyebar. Untuk itu, tetap ikuti anjuran dari Pemerintah dan disiplin dalam melaksanakan Prokes," ujarnya.ang/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER