Weekend Berbagi Polsek Payangan, Menyasar Lebih Banyak Warga Disabilitas

  • 18 Juli 2021
  • 20:40 WITA
  • Gianyar
  • Dibaca: 1515 Pengunjung
suaradewata

Gianyar, suaradewata.com - Program terobosan kreatif Kapolsek Payangan AKP I Putu Agus Ady Wijaya berbagi kasih dengan memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu dan disabilitas diakhiri pekan (Weekend Berbagi) terus berlangsung selama pandemi Covid-19, terutama saat PPKM Darurat Jawa-Bali. 

Kali ini program Weekend Berbagi Kapolsek Payangan menyasar warga di Desa Puhu dan Desa Kerta, Kecamatan Payangan, Gianyar, Minggu (18/7/2021). Sebanyak 13 paket bantuan sembako yang diterima oleh 6 warga penyandang disabilitas dan 7 warga kurang mampu. Bersama dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta Kepala Desa setempat, Kapolsek Payangan dan anggotanya, langsung ke rumah warga yang menjadi sasaran penerima bantuan. Bahkan di rumah salah satu warga penyandang disabilitas di Desa Puhu, Kapolsek Payangan merogoh sakunya untuk memberikan bantuan tunai kepada Ni Wayan Ariani yang menderita cacat sejak lahir dan dirawat oleh neneknya.  

AKP I Putu Agus Ady Wijaya mengatakan, Polsek Payangan akan terus melakukan kegiatan Weekend Berbagi setiap akhir pekan tidak hanya selama berlangsungnya PPKM Darurat Jawa-Bali. "Ini program kita dari Polsek Payangan, menyisihkan gajinya untuk membantu masyarakat yang sangat membutuhkan dalam situasi saat ini," ungkap AKP Agus Ady. 

Dikatakannya, program Weekend Berbagi akan tetap dilangsungkan selamanya oleh Polsek Payangan walaupun PPKM Darurat berakhir. "Nanti kami akan koordinasikan dengan dinas sosial terutama penyandang disabilitas, agar bisa membantu. Kita juga harus cek turun ke lapangan yang akan menerima, apakah memang betul sepantasnya warga tersebut menerima atau tidak," ujarnya. 

Kapolsek Payangan berharap, selama PPKM Darurat berlangsung, warga di Kecamatan Payangan tetap mentaati aturan dan imbauan dari pemerintah. Operasi penyekatan tetap berlangsung setiap hari dan setiap saat. "Bagi masyarakat yang melintas wilayah Payangan menuju Denpasar atau tempat lain, jika tidak ada kepentingan yang mendesak atau kerja, kami akan suruh putar balik," tegasnya.gus/ari/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER