Cegah Covid, Polisi Hingga Pecalang Bersinergi Monitoring Penerapan Prokes

  • 13 September 2020
  • 19:20 WITA
  • Denpasar
  • Dibaca: 1515 Pengunjung
istimewa

Denpasar,suaradewata.com - Dalam pengawasan dan monitoring telah dilakukan sinergi dengan aparat kepolisian, instansi pemerintah, Satpol PP, Desa Dinas, Desa Adat termasuk Pecalang sebagai unsur pengamanan tradisional yang telah terlibat semua dalam tugas mendisiplinkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan.

"Pengawasan dan monitoring ini menyasar pasar tradisional, toko-toko, tempat penyelenggaraan ibadah keagamaan dan juga tempat-tempat wisata yang sudah mulai dibuka termasuk fasilitas publik lainnya yang memang berdasarkan pertimbangan membutuhkan untuk diawasi dan dimonitor," kata Ketua TP PKK Provinsi Bali, Ny Putri Suastini Koster saat menjadi narasumber dalam Dialog Interaktif 'Perempuan Bali Bicara' di Bali TV, Sabtu (12/9).

Lebih lanjut Ny Putri Suastini Koster yang didampingi Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin dalam dialog yang bertema 'Sosialisasi Tatanan Kehidupan Bali Era Baru' menginformasikan bahwa fokus pengawasan yang dilakukan meliputi mobilitas masyarakat seperti di pasar, bagaimana perilaku antara pengunjung pasar dan pembeli, apakah sudah menggunakan masker ?.

Kemudian apakah masker sudah digunakan dengan baik, tidak turun ke dagu atau saat transaksi dilepas karena dipikir lebih leluasa untuk berbicara ?. Pada fasilitas publik semacam pasar atau tempat wisata apakah sudah dilakukan pemeriksaan suhu tubuh, penyediaan fasilitas cuci tangan dan petugas tidak bosan untuk berteriak lewat pengeras suara menyampaikan untuk jaga jarak baik physical maupun social distancing ?. "Semua itu harus diawasi dan dimonitor," tambahnya.

Dalam beberapa kesempatan, jika aparat melihat ada warga masyarakat tidak melengkapi diri dengan masker maka aparat pun sudah menyiapkan masker sekaligus mengingatkan dan mengimbau untuk membawa masker dan menjadikan masker sebagai suatu kebutuhan yang harus melekat.

"Ini menjadi bagian dari kondisi yang sering kita temukan di lapangan dan masih ada warga yang mengabaikan terkait hal ini. Semua pihak perlu untuk mengajak kepada kita semua untuk menggugah kesadaran diri masing-masing untuk menerapkan protokol kesehatan secara baik dan benar, karena saat ini penerapan protokol kesehatan sebagai cara efektif dalam mengatasi penularan sekaligus mencegah Virus Corona atau Covid-19," sebut Istri dari Gubernur Bali, Wayan Koster ini.awp/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER