Gede Dana Apresiasi Kinerja BPBD Karangasem 

suaradewata

Karangasem, suaradewata.com - Selain aktif mengunjungi Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di wilayah perdesaan, Ketua DPRD Karangasem, I Gede Dana, S.Pd, M.Si juga melaksanakan tugasnya selaku wakil rakyat dengan melakukan kunjungan ke Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karangasem yang beralamat di Jalan Nenas Amlapura hingga ke Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karangasem, Selasa (5/5).

Dalam kunjungannya itu, Gede Dana diterima Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa, S.Sos., M.Si, sekaligus mendengarkan informasi yang telah dilakukan BPBD dalam mencegah dan menangani Covid-19 di Karangasem, selain juga menyampaikan beberapa tugas-tugas pokok di bidang kebencanaan.

Mendengar hal itu, Gede Dana yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Karangasem ini menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada BPBD Karangasem bersama seluruh jajaran atas kinerja yang sudah luar biasa dalam penanganan pandemi Covid-19 ini. Sebagai bentuk motivasi kepada jajaran BPBD hingga petugas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Gede Dana memberikan bantuan sembako berupa beras, minyak goreng, telur, mie instan, minuman you-C1000, kopi dan gula.

"Mudah-mudahan bantuan ini menambah motivasi jajaran BPBD dan Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dalam menangani wabah Corona, dan kita berdoa agar pandemi ini segera berakhir, sehingga selanjutnya kita kembali bersemangat membangun Kabupaten Karangasem menuju Era Baru," ujar Gede Dana yang saat itu didampingi Sekwan DPRD Karangasem, Drs. I Wayan Ardika, M.Si.awp/utm


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER