Bupati Eka Resmikan Hemodyalisis Center dan Gedung Cempaka

  • 18 Desember 2018
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2287 Pengunjung
suaradewata

Tabanan, suaradewata.com – BRSU Tabanan secara resmi meluncurkan layanan Hemodialisis Center Cemerlang dan Gedung Rawat Inap, Selasa (18/12/2018). Peresmian dilakukan langsung oleh Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti. 

Direktur BRSU Tabanan, dr. I Nyoman Susila mengatakan bahwa dengan diresmikanya hemodialisis center atau pusat cuci darah tersebut, kini BRSU Tabanan mampu melayani 80 pasien cuci darah per harinya, karena sudah tersedia sebanyak 40 mesin yang dapat dioperasikan dua shift.  "Gedung baru untuk pelayanan hemodialisis center yang ada di RSU Tabanan merupakan sumbangan CSR dari PT.Sinar Roda Utama. Kalau sebelumnya kami hanya memiliki 23 mesin untuk cuci darah saat ini sudah ada 40 mesin,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan gedung hemodialisis center yang dulu dioperasionalkan di RS Nyitdah sejak awal Desember sudah dipindah dan dioperasionalkan di BRSU Tabanan.

Sementara itu Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti memberikan apresiasi terhadap perkembangan dan prestasi yang diraih BRSU Tabanan yang sudah sejalan dengan Visi dan Misi Kabupaten Tabanan Serasi. Meski demikian, Bupati Eka mengingatkan agar jajaran BRSU Tabanan jangan cepat merasa puas. Sebaliknya harus selalu berbenah meningkatkan pelayanannya. "Prestasi BRSU Tabanan sudah berkelas. Namun yang paling penting harus bisa melayani masyarakat dengan baik," tegasnya. 

Dirinya menambahkan, untuk bisa melayani masyarakat dengan baik maka terlebih dahulu pelayannya harus harus sehat, sabar, bisa memeberi contoh dan murah senyum karena, senyum adalah modal utama dalam memberikan pelayanan. "Ketulusan dan keihlasan merupakan dasar dalam memberikan pelayanan. Sedangkan senyuman adalah modal utamanya," sambungnya.

Terkait dengan selesainya pembangunan Gedung Rawat Inap Cempaka, Bupati berharap bisa dimanfaatkan secara optimal apalagi sudah ada penambahan tempat tidur pasien guna mengurangi adanya antrian ketika pasien membludak. Adanya gedung baru ini, diharapkan warga masyaraklat bisa menikmati pelayanan yang lebih baik lagi di BRSU Tabanan. Demikian juga dengan adanya peningkatan Layananan hemodialisis center, diharapkan juga bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Dan saya sangat bangga karena layanan hemodialisis center di BRSU Tabanan menjadi rujukan warga Bali karena layanan di sini yang kedua terbesar di Bali setelah RSU Sanglah," pungkasnya, ayu/rat

 


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER