Jelang Hari Raya Nyepi, Harga Cabai Mulai Merangkak

  • 12 Maret 2018
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2957 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanan, suaradewata.com – Jelang Hari Raya Nyepi, harga sejumlah bahan pokok di Tabanan cenderung masih stabil, namun beberapa bahan pokok seperti cabai harganya sudah mulai merangkak naik.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Tabanan, I Gusti Nyoman Arya Wardana, menjelaskan bahwa pemantauan harga bahan sembako di pasaran dilakukan setiap hari. Dan per hari Senin (12/3/2018), harga sejumlah bahan pokok di Tabanan cenderung stabil meskipun ada beberapa komoditi yang harganya mulai merangkak naik. “Harga cabai kita lihat sudah mulai naik, tetapi ada juga yang turun, seperti beras mulai turun,” ujarnya.

Kenaikan harga Cabai Lombok Besar sendiri mencapai 25 persen dari harga semula Rp Rp 40.000 menjadi Rp 50.000. Disamping itu juga terjadi kenaikan pada pada Wortel yang kenaikannya bahkan mencapai 40 persen dari harga semula Rp 20.000 menjadi Rp 28.000 perkilogramnya.

Ada kenaikan harga umumnya disebabkan karena pasokan yang berkurang akibat panen yang tidak maksimal pada petani, disertai permintaan yang meningkat serangkaian hari raya. Dan untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok jelang hari raya, pihaknya telah menggelar pasar murah Jumat lalu (9/3/2018). “Dan dengan diadakannya pasar murah itu masyarakat sangat antusias,” sambungnya.

Namun pihaknya tetap berharap harga sejumlah bahan pokok tetap stabil hingga Hari Raya Nyepi. ayu/rat


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER