Dinsos Akan Ikuti Sosialisasi di Jogja Terkait Penerapan BPNT

  • 06 Desember 2017
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2907 Pengunjung
suara dewata

Tabanan, suaradewata.com – Jelang penerapan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dengan menggunakan kartu gesek sejenis ATM di tahun 2018 mendatang, Dinas Sosial Kabupaten Tabanan saat ini tengah melakukan sosialisasi terkait hal tersebut.  Dinas Sosial Tabanan juga akan mengikuti sosialisasi di Yogjakarta minggu depan untuk menyamakan persepsi bagi Kabupaten/Kota se-Provinsi yang terlibat.  

Kabid Perlindungan Jaminan Sosial dan Parkir Miskin Dinas Sosial Tabanan, I Made Murjani mengatakan bahwa untuk penerapan pemberian BPNT dan Rastra, pihaknya masih akan mengikuti sosialisasi ke Yogjakarta. “Sosialisasi ini terkait dengan persiapan BPNT dan Rastra tahun 2018 yang menggunakan kartu gesek," tegasnya, Rabu (6/12/2017). 

Untuk di Tabanan ada dua desa yang sudah di uji coba dalam penerimaan BPNT dan Rastra menggunakan kartu gesek yakni Desa Pandak Gede dan Desa Kediri, Kecamatan Kediri, Tabanan.  Dan dari uji coba itu Tabanan dinyatakan lolos dan bisa menerapkan sistem tersebut. "Penerima BPNT dan Rastra mendapatkan bantuan sebesar Rp 110 ribu perbulan hanya boleh dibelikan beras dan telor saja,” sambungnya. 

Ia menyebutkan, untuk Tabanan sendiri tahun 2018 masyarakat yang mendapatkan BPNT kurang lebih ada 17 ribu orang. Sementara untuk data riil masih terus dilakukan sembari menunggu hasil sosialisasi dari Direktorat penangan parkir miskin yang akan diikutinya. ayu/ari


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER