32 Siswa Tabanan Wakili Bali ke Jambore Nasional

  • 25 Juli 2016
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2710 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanan, www.suaradewata.com– Setelah melalui seleksi ketat sebanyak 32 siswa SMP Tabanan berhasil lolos mewakili Provinsi Bali dalam ajang jambore Nasional Gerakan Pramuka X Tahun 2016 yang akan digelar di Cibubur, Jakarta, Agustus mendatang."Ada 80 siswa penggalang yang mengikuti seleksi 2015 lalu, dipilih 32 siswa untuk berangkat ke Jakarta nanti" beber Ketua Kwarcab Kabupaten Tabanan I Made Miasa, Senin, (25/7/2016).

Para siswa yang berhasil lolos tersebut berasal dari sejumlahSMP yang dibagi menjadi 4 regu dengan dimasing-masing reguberjumlah 8 orang."Dari 4 regu itu  2 regu putra dan 2 regu putri, ditambah 4 orang pembina pendamping dan 4 orang pimpinan kontingen,"jelasnya. Mereka yang lolos telah melewati seleksi mulai dari disiplin, keterampilan teknik kepramukaan, kepemimpinan, kesehatan serta materi tentang kepramukaan.Pihaknya berharap wakil Tabanan nantinya bisa mengikuti seluruh kegiatan Jambore Nasionalyang digelar 4 tahun sekalitersebut."Jambore Nasional ini bukan lomba jadi kami berharap anak-anak senantiasa sehat dan bisa mengikuti rangkaian kegiatan dengan baik" harapnyasambil mengatakan Jambore tersebut akan digelar pada  12sampai 21Agustus 2016 mendatang, dan untuk kontingen Tabanan rencannya akan dilepas Bupati Tabanan pada 10 Agustus 2016 mendatang.

Sementara Kepala Sekolah SMP N 1 Penebel I Ketut Widiarsa mengatakan ada dua siswa yang lolos dalam tim tersebut. "Kami sangat senang, dan berharap hal ini menjadi imbas pada siswa lainya" ungkapnya Ketut Widiarsa.Dijelaskan di SMP N 1 Penebel siswanya memang diwajibkan mengikuti ekstrakurikuler pramuka."Pramuka sangat bagus diikuti yakni ajang pembentukan karakter, semoga nanti ilmu di Cibubur dapat teraplikasikan pada teman-temannya" imbuhnya.Ang/gin

 


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER