Pemasangan Udeng dan Saput Poleng Tandai Tradisi Penerimaan Pejabat Baru Dandim 1619 Tabanan

  • 13 Februari 2016
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 4304 Pengunjung
suaradewata.com

Tabanan, suaradewata.com -Tradisi penerimaan pejabat Dandim 1619 Tabanan yang baru kembali digelar pada sore Sabtu 13/2/2016 bertempat di halaman Makodim 1619 Tabanan. 

Penyambutan ini ditandai dengan pemasangan udeng dan saput poleng oleh penjabat lama Dandim 1619 Tabanan Letkol Inf Choiril Anwar S.Sos kepada penjabat baru Letnan Kolonel Inf Herwin Gunawan SE.  Tradisi juga ditandai dengan pemasangan selendang oleh Ibu Ketua Persit KCK Cabang XXXVII Kodim 1619/Tabanan.

Pemasangan udeng dan saput poleng bermakna simbul kebulatan tekad dan penyatuan pikiran untuk mengabdi menjadi anggota serta dapat menjalankan tugas secara sukses dan tulus iklas di Kodim 1619 Tabanan.

Sedangkan pemasangan selendang merupakan simbul dari keteguhan hati seorang istri prajurit untuk selalu memberi dukungan kepada suami  dalam menjalankan tugas yang semakin berat dan penuh tantangan.

Tradisi peneriman juga ditandai dengan menghaturkan banten Prayascita oleh Pemangku setempat agar selama melaksanakan tugas di wilayah Tabanan selalu diberikan perlindungan dan petunjuk oleh Ida Sang Hyang Widi Wasa, Tuhan Yang Maha Esa sehinga semua tugas dapat berjalan dengan baik dan tercipta sinergisitas  dengan instansi terkait.

Pada kesempatan ini Letkol Inf Choiril Anwar S.Sos memperkenalkan sejumlah Perwira Seksi Kodim 1619 Tabanan kepada Letnan Kolonel Inf Herwin Gunawan SE.

Acara serah terima  jabatan (sertijab) Dandim 1619 Tabanan secara resmi akan berlangsung Senin 15/2/2016 mendatang di Korem 163 Wirasatya Denpasar.ina


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER