PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Puluhan Pegawai Pemkab Tabanan di Test Urine

Senin, 21 November 2016

00:00 WITA

Tabanan

3575 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Tabanan, suaradewata.com - Puluhan pegawai negeri ditest urin di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan, Senin, (21/11/2016). Test urin tersebut bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengguna narkoba di lingkungan Pemkab Tabanan. Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Tabanan sekaligus anggota BNK Dr. Nyoman Wismabrata mengatakan test urine tersebut merupakan program dari Pemkab Tabanan. Bekerjasama dengan BNK Tabanan, jajaran dinas kesehatan dan pihak kepolisian dari polres tabanan.

"Jadi kita ini memeriksa urine para pejabat dari lingkungan pemerintah kabupaten Tabanan, jadi untuk memberikan contoh kepada masyarakat dan jajaran di pemerintah Kabupaten Tabanan, bahwa kita memberi contoh, bahwa kita bisa bertanggung jawab terhadap narkoba yang ada di Kabupaten Tabanan, sehingga ini bisa menjadi titik tolak dari pada jajaran jajaran yang lainnya, dalam kaitan pemeriksaan narkoba," ucap Dr. Wismabrata.

Adapun pegawai yang ditest adalah pegawai Disdikpora dan Bappeda sebanyak 30 orang, BKD dan Dispenda sebanyak 20 orang dan Inspektorat senanyak 15 orang. Sedangkan dari Bagian Tapem, Hukum, Kesra, Ekbang, SDA, Keuangan, Umum, Perlengkapan, Humas Protokol dan Ortal sebanyak 10 orang.

Ia menerangkan, kegiatan ini tentunya  sangat mendukung dan sangat diharapkan bisa menjadi cermin. Bahwa Pemerintah Kabupaten Tabanan yang diawalai dengan Beberapa pejabat dan setafnya. Nantinya untuk mengatakan bahwa kita bebas dari narkoba. "Yang dicari sasarannya adalah para pejabat semua, pejabat eselon 2, eselon 3 dan eselon 4 yang ada di lingkungan di Pemerintah Kabupaten Tabanan," terangnya.

Dijelaskannya, bahwa kegiatan ini tidaklah formalitas. Dengan kegiatan ini diibaratkan seperti tes awal. Nantinya bila melihat hasilnya, apabila diantaranya ada yang dicurigai. Pihaknya akan menyerahkan kepada Pemerintah Daerah untuk dilakukan pembinaan.

"Tidak ada pemberitahuan awal, ini kita sifatnya pada saat rapat kita merahasiakan ini, dan pada saat sekarang ini kita lakukan tidak ada pemberitahuan awal, menolak bukan sekedar formalitas, ini betul-betul kita usahakan untuk melihat secara nyata, bahwa jajaran para pejabat di lingkungan pemkab Tabanan ini, betul-betul diperiksa tanpa ada rekayasa sedikit pun," jelasnya. ang/ari


Komentar

Berita Terbaru

\