Tiga Orang Tokoh Ambil Formulir Penjaringan di Golkar Tabanan

  • 20 Januari 2020
  • 20:50 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 2358 Pengunjung
suaradewata

Tabanan, suaradewata.com - Formulir pendaftaran penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dari Partai Golkar untuk Pilkada Tabanan 2020 hingga Senin (20/1/2020) telah diambil oleh tiga orang tokoh. Dua orang mengambil formulir bakal calon Bupati dan satu orang mengambil formulir bakal calon Wakil Bupati.

Tokoh pertama yang mengambil formuli bakal calon Bupati adalah I Gusti Kade Heryadi Angligan atau yang lebih akrab disapa Hery Angligan, Minggu (19/1/2020). Ia mengatakan jika telah memantapkan diri untuk mengikuti penjaringan bakal calon Bupati melalui Partai Golkar yang tentunya akan berkoalisi dengan partai lain untuk bisa mengusung cabup dan cawabup pada Pilkada Tabanan 2020 nanti. 

Keinginan untuk ikut kontestasi politik itu karena ketika terjadi ketidak puasan pada masyarakat sehingga dirinya merasa wajar untuk ikut memperbaiki kondisi yang ada. "Sampai akhirnya saya tergugah dengan niat untuk berbuat yang lebih baik, bukan karena sekarang tidak baik, tetapi sekarang sudah baik hanya saja harus jadi yang lebih baik lagi," tegasnya.

Kemudian disusul oleh Anak Agung Ngurah Panji Astika alias Turah Panji yang mengambil formulir bakal calon Bupati Senin (20/1/2020). Menurutnya kemauan untuk mengikuti pilkada tersebut dilatar belakangi keinginan untuk menyumbang peran di tengah masyarakat yang betul-betul ngayah untuk Tabanan. Ia juga ingin memberikan sebuah karya bakti untuk kemajuan Tabanan kedepannya. "Intinya sebagai putra Tabanan ingin berperan, tidak ada keinginan merebut kekuasaan, murni keinginan untuk mengabdi," ujarnya.

Ia pun memutuskan untuk memilih Partai Golkar karena menilai Partai Golkar merupakan partai yang terbuka dan nasionalis serta tidak menggunakan mahar. Sedangkan formulir bakal calon Wakil Bupati diambil oleh Bagus Putu Ngurah Wira Tenaya yang merupakan kader partai Golkar.

Ia mengatakan keputusan untuk mengikuti penjaringan tersebut adalah karena  merasa terpanggil sebagai kader yang juga kebetulan sebagai Wakil Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Golkar Tabanan. "Adalah sebuah panggilan bagaimana ada kader-kader yang berani maju dalam momentum lima tahunan tersebut. Jadi hari ini (kemarin,Red) saya memberanikan diri mengambil form bacalon atas restu keluarga dan beberapa teman di partai," ungkapnya.

Dengan latar belakang pengusaha dan penyedia akomodasi pariwisata, pria yang mengaku lama berkarir diluar Bali itu ingin berbuat lebih banyak untuk tanah kelahirannya dan ingin bisa ikut mewarnai Tabanan. 

Pendaftaran penjaringan sendiri masih akan berlangsung hingga tanggal 31 Januari 2020. Dan diprediksi masih akan ada beberapa orang non kader yang akan mendaftar.ayu/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER