Kapolres Gianyar Pimpin Apel Pagi Jajaran Satlantas

  • 09 Januari 2020
  • 21:05 WITA
  • Gianyar
  • Dibaca: 1676 Pengunjung
istimewa

Gianyar, suaradewata.com - Kapolres Gianyar AKBP I Dewa Made Adnyana memimpin apel pagi Satuan Lalulintas Polres Gianyar di depan Pos Lantas Simpang Masceti, Kamis (9/1/2020) pukul 06.00 wita. 

Dalam kesempatan perdana itu, Kapolres Gianyar meminta kerjasama seluruh personel Sat lantas Polres Gianyar  untuk menjalankan tugas dengan semangat dan setulus hati. Selain itu personel juga diminta harus lebih peduli dengan penampilan. Baik perseorangan maupun penampilan kesatuan seperti penampilan pos penjagaan terutama di Pos Masceti.

Kapolres Gainyar AKBP I Dewa Made Adnyana menekankan kepada seluruh personel Sat lantas untuk melaksanakan commander wish Kapolda Bali menjadikan Bali sebagai Model Tertib Berlalu Lintas. Dengan tertib berlalu lintas, diharapkan dapat menekan angka kecelakaan di wilayah hukum Gianyar. "Anggota agar lebih meningkatkan kinerja di lapangan," perintahnya.

Kapolres meminta, dalam hal menekan angka lakalantas harus diupayakan lewat inovasi dan pemberian efek jera. "Upayakan bisa menekan  laka lantas dengan inovasi yang baru dan berikan efek yang berdampak pada masyarakat," pintanya. gus/ari


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER