Wagub Cok Ace Ajak Masyarakat Dukung Pembinaan Atlet

  • 14 November 2019
  • 00:00 WITA
  • Denpasar
  • Dibaca: 1602 Pengunjung
istimewa

Denpasar, suaradewata.com - Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati melepas kontingen Bali yang akan berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) ke-XV tahun 2019 di Aula Dinas Pendidikan, Denpasar, Kamis (14/11).

Dalam sambutannya, Wagub yang akrab disapa Cok Ace mengatakan sebagai orang yang pernah menjadi pengurus olahraga Pencak Silat, Ia melihat langsung kenyataan sulitnya atlet latihan.

“Di saat yang lain jalan-jalan di mall, mereka adik-adik kita, anak-anak kita latihan, menendeng (berpanas-panasan-red), meujanan (hujan-hujanan-red) dan lain sebagainya,” kata pria yang pernah menjabat Ketua Persatuan Seni Pencak Silat Bakti Negara Bali.

Kata dia, POPNAS adalah ajang bagi tiap sekolah untuk unjuk kemampuan di bidang olahraga. Wagub Cok Ace mengatakan tidak semua sekolah memiliki kemampuan dan sumber daya yang setara untuk mengembangkan dan membina olahraga para pelajar.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mendukung upaya-upaya untuk pembinaan ke depan,” kata Tokoh Puri Ubud ini.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bali I Made Rentin mengatakan sebanyak 101 atlet yang didampingi 25 pelatih dan ofisial menjadi kontingen Bali untuk mengikuti POPNAS XV di Jakarta tanggal 15 sampai 25 November 2019.

Dari 13 Cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan Bali mengikuti 11 diantaranya. “Ada dua cabor yang memang kita hanya masuk di peringkat ketiga sehingga tidak mengirim wakil ke sana. Ke depan kami Dinas Pemuda Olahraga Provinsi Bali bersinergi dengan kabupaten/kota kembali akan memotivasi agar cabor yang dipertandingkan minimal bisa keseluruhan (diikuti-red),” kata pejabat asal Mengwi ini.mot/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER