Untuk Pembangunan Kantor Tetap, Loka POM Buleleng Ajukan Permohonan Hibah Asset

  • 25 September 2019
  • 00:00 WITA
  • Buleleng
  • Dibaca: 1761 Pengunjung
istimewa

Buleleng, suaradewata.com - Permohonan hibah berupa tanah seluas 49,8 are di Desa Giri Emas, Kecamatan Sawan, Buleleng, yang merupakan asset milk Pemkab Buleleng, dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) masih dikaji Badan Keuangan Daerah (BKD) Buleleng. Hal ini terungkap saat audiensi Loka POM Buleleng, dengan Wakil Bupati Buleleng, Nyoman Sutjidra, didampingi Kepala BKD Buleleng, Gede Sugiartha Widiada, Rabu (25/9/2019) di ruang kerja Wakil Bupati Buleleng.

Kepala Loka POM Buleleng, Made Ery Bahari Hantana mengatakan, pengajuan permohonan hibah ini lantaran Loka POM Buleleng yang mewilayahi kerja Buleleng dan Jembrana menempati bangunan kantor sementara. Untuk rencana pembangunan kantor tetap, pihaknya memohon hibah asset tanah kepada Pemkab Buleleng.

"Kami mengajukan permohonan hibah asset. Untuk pembangunan kantor dari ABPN Badan POM sendiri. Setelah ada kantor dengan sarana memadai, tentu ini akan dapat memudahkan pelayanan kepada masyarakat," ujar Ery Bahari.

Saat ini BPOM sudah banyak melakukan kegiatan, pembinaan dan pengawasan dalam rangka menjamin masyarakat di Buleleng terkait obat dan makanan. "Ya kami harap ada dukungan dari Pemkab Buleleng agar pembangunan kantor ini segera terwujud," harap Ery Bahari.

Sementara Kepala BKD Buleleng, Gede Sugiartha Widiada mengaku, lahan seluas 49,8 are di Desa Giri Emas yang ada dibelakang Rumah Sakit Pratama Giri Emas adalag asset milik Pemkab Buleleng. "Kami melalui Bidang asset masih mengkaji permohonan itu,"  kata Sugiartha Widiada.

Selanjutnya, pihak pemohon diminta untuk mengecek lokasi yang sudah ditentukan. Jika disetujui, dilanjutkan membuat surat permohonan oleh pihak pemohon kepada Bupati Buleleng. "Soal administrasi diperlukan akan diurus setelah tahap pertama selesai, dan akan dilanjutkan dengan pertemuan teknis," tandas Sugiartha Widiada. rik/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER