Bid Humas Polda Bali Supervisi ke Polres Klungkung

  • 23 September 2016
  • 00:00 WITA
  • Klungkung
  • Dibaca: 4273 Pengunjung
suaradewata

Klungkung, suaradewata.com – Tim supervisi Bid Humas Polda Bali yang terdiri dari Kasubbid Publikasi AKBP Sri harmiti, Pembina Nyoman Yasnadi, Pengatur I Made Adi Darmawan dan Pengatur Tingkat I Dhanni Mediyanto mengunjungi Humas Polres Klungkung yang diterima Kabag Ops Polres Klungkung Nyoman Suarsika didampingi Paur Humas Iptu Nyoman Sarjana dan para Kanit Humas Polsek sejajaran, bertempat di Mapolres Klungkung, Jumat (23/9/2016).

Supervisi dari Bid Humas Polda Bali rutin dilaksanakan setiap tahunnya bertujuan untuk mengetahui operasional kerja Humas Polres Klungkung beserta polsek jajaran.

Ketua tim supervisi AKBP Sri Harmiti mengucapkan terima kasih kepada Humas Polres Klungkung karena tetap aktif menguplod data ke website PID Humas Polri.

Pada kesempatan tersebut, tim Supervisi Bid Humas Polda Bali juga memberikan arahan tentang tugas-tugas kehumasan. setiap laporan promoter yang dikirim ke Mabes Polri juga diminta agar dilaporkan ke Humas Polda Bali melalui alamat poldabali.humas@yahoo.com untuk diteruskan ke Divisi Humas Polri.

Terkait dengan promoter, agar Humas mensosialisasikannya kepada masyarakat dengan membuat banner atau poster Promoter.

Pada kesempatan tersebut Tim Supervisi juga meminta agar melaporkan personil Bhabinkamtibmas yang berprestasi ke Humas Polda Bali, melalui foto dan video.
Dikatakan juga dalam waktu dekat, semua personil Humas dari tingkat Polda sampai Polsek membuat grup WhatsApp agar memudahkan proses komunikasi antar-Humas dan setiap berita menonjol yang terjadi di daerah masing-masing bisa dilaporkan melalui grup ini dan selalu jalin kerjasama yang baik dengan media yang ada di Klungkung. jul/hai


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER